Sanches: Portugal Bisa Ke Semi Final Karena Kerja Keras

Sanches: Portugal Bisa Ke Semi Final Karena Kerja Keras
Portugal (c) AFP
- Bintang Muda Timnas Portugal, Renato Sanches menolak anggapan yang menyebut negaranya berhasil lolos ke semi final karena keberuntungan belaka. Sanches menyebut timnya berhasil melangkah sejauh ini karena hasil kerja keras timnya selama beberapa minggu terakhir.


Portugal sendiri baru saja memastikan diri sebagai tim pertama yang lolos ke babak semi final Euro 2016 setelah mengalahkan Polandia melalui babak adu penalti. Sebagian pihak menilai pencapaian Portugal tersebut disebabkan karena keberuntungan semata, karena penampilan anak asuh Fernando Santos itu kurang meyakinkan selama digelarnya Euro 2016 ini.


Sanches sendiri tidak sependapat dengan pernyataan tersebut, karena ia menilai timnya bekerja sangat keras selama beberapa waktu terakhir. "Saat ini keadaan berubah menjadi sangat baik bagi kami. Kami memberikan yang terbaik di lapangan, dan kritikan-kritikan yang masuk semakin membuat kami kuat" ungkap Sanches kepada ESPN.


"Menang atas Polandia adalah momen yang bagus bagi tim, dan saya juga senang bisa mencetak gol pada laga ini. Kami bekerja sangat keras dan kami selalu memberikan yang terbaik. Orang-orang terus mengkritik kami, namun kami tidak ambil pusing atas kritik tersebut karena kami bermain di semi final"


"Butuh kerja keras yang sangat besar untuk bisa 'seberuntung' ini. Mungkin karena kami bekerja sangat keras maka keberuntungan datang menghampiri kami" tutup gelandang muda Bayern Munchen tersebut.[initial]

 (espn/dub)