Rooney Minta Inggris Tak Fokus Pada Bale

Rooney Minta Inggris Tak Fokus Pada Bale
Gareth Bale (c) AFP
- Kapten timnas Inggris, Wayne Rooney, meminta rekan-rekannya di skuat tersebut agar tak hanya fokus pada Gareth Bale saja kala jumpa nanti.


Saat ini Inggris dan Wales tergabung dalam grup yang sama di pentas Piala Eropa 2016, grup B. Keduanya juga telah sama-sama menuntaskan satu pertandingan.


Kini di pertandingan kedua, mereka akan saling bertempur. Dan jelang pertandingan tersebut, Bale memanaskan suasana dengan melancarkan perang urat syaraf.


Rooney pun memperingatkan rekan-rekannya agar tak terpancing dengan komentar superstar Real Madrid tersebut. Ia berharap di pertandingan nanti para pemain The Three Lions tak fokus untuk menghentikan Bale dan mulut besarnya. Sebab masih ada pemain lain yang juga tak kalah bahayanya dengan pemain kidal tersebut.


"Ia adalah seorang pemain yang fantastis, namun Wales memilik banyak pemain bagus dalam timnya," seru Rooney seperti dilansir Goal International.


"Ini bukan Inggris versus Gareth Bale, tapi ini adalah Inggris lawan Wales dan kami harus meghentikan beberapa pemain mereka jika kami ingin memenangkan pertandingan itu," tegasnya.


Pertandingan antara Inggris versus Wales ini akan dilangsungkan di stadion Stade Bollaert-Delelis di Lens, hari Kamis (16/06) ini. Laga tersebut akan dilangsungkan pukul 20.00 WIB. [initial]


Terbang ke Perancis dan menikmati laga panas final bola secara langsung tentu jadi impian para penggila bola tanah air. Tapi jangan cuma mimpi, buruan ikut #MOGERTOFRANCE dan raih kesempatan nonton final bola ke Perancis secara gratis! Caranya gampang, jawab tantangan REXONA: “Hal paling #MOGER apa yang akan kamu lakukan demi mendukung tim favorit langsung di Paris?”


Buat jawabanmu dalam bentuk video atau foto. Upload di Twitter atau Instagram disertai tagar #MOGERTOFRANCE dan #BOLANETMOGER sebelum 21 Juni 2016!


   (gl/dim)