Rooney: Inggris Bukan Hanya Permainan Satu Orang

Rooney: Inggris Bukan Hanya Permainan Satu Orang
Rooney akan tebus kesalahanya © AFP
Bola.net - Wayne Rooney ingin sekali menebus waktu yang hilang di Euro 2012. Dia mengingatkan para fans jika Inggris tidak bisa memenangkan permainan hanya karena dirinya sendiri.

Rooney akan kembali bermain saat pertandingan penentuan di grup D melawan Ukraina. Dia kembali bermain setelah melewatkan dua pertandingan kemarin, dan kini ia harus menghadapi tekanan besar yang ada di pundaknya.

Pemain Manchester United ini mengatakan bahwa skuad Inggris lebih menikmati permainannya di bawah asuhan Roy Hodgson dan tidak ada satupun instruksi yang dilewatkan. Rooney merasa bahwa setiap pemain dalam skuad harus bekerjasama jika ingin Inggris memberikan kejutan di Piala Eropa ini.

"Saya tidak bisa memenangkan Euro ini sendiri, ada 23 pemain yang membantu kita berjuang sejauh yang kita bisa," ujar Rooney.

Rooney juga memuji Hodgson untuk suasana santai yang ia ciptakan dalam skuad. Ia menyatakan bahwa semangat tim Inggris kali ini jauh lebih baik dibandingkan dengan Piala Dunia dua tahun yang lalu.

"Ini membantu semua orang, tidak ada kata-kata yang terlewatkan untuk dipahami. Kami tahu apa yang pelatih inginkan, dia percaya pada pemainnya. Roy datang dan memberi kami banyak waktu istirahat. Kami mengerti apa yang dia inginkan dan saya pikir ini sangat bagus untuk rileks dan mengesampingkan sepakbola ketika siang dan mengistirahatkan pikiran," lanjutnya. [initial]

PIALA EROPA - Cedera Walcott Bikin Inggris Was-was (espn/fji)