Ronaldo Ternyata Tak Paksa Tiago Minta Maaf

Ronaldo Ternyata Tak Paksa Tiago Minta Maaf
Cristiano Ronaldo. (c) AFP
Bola.net - Federasi Sepakbola Portugal, FPF, membantah klaim yang menyebut bahwa striker Real Madrid meminta pemain Atletico Madrid, Tiago, meminta maaf.

AS sebelumnya sempat melaporkan bahwa sebuah media Portugal mengklaim bahwa kapten Portugal, Ronaldo, memaksa Tiago dan Ricardo Carvalho meminta maaf usai keduanya sempat memutuskan tak lagi membela tim nasional.

Tiago dan Carvalho kembali dipanggil untuk membela Seleccao asuhan Fernando Santos, tak lama usai sang pelatih ditunjuk menggantikan Paulo Bento.

"Tidak benar bahwa kapten sudah berbicara dengan para pemain tersebut atau pemain lain untuk meminta mereka memberikan permintaan maaf atau melakukan hal yang lain," demikian menurut pernyataan resmi FPF.

Carvalho memutuskan untuk meninggalkan kamp latihan Portugal di tahun 2011 ketika ia melihat namanya tak masuk dalam tim. Sementara Tiago sempat memutuskan pensiun dari arena sepakbola Internasional pada bulan Januari.

Kedua sudah mengajukan permintaan maaf usai sempat menolak permintaan kembali membela timnas, namun rupanya Ronaldo tak terlibat dalam proses tersebut. [initial]

  (fpf/rer)