Ronaldo: Rasanya Hebat Cetak Gol

Ronaldo: Rasanya Hebat Cetak Gol
Cristiano Ronaldo. (c) AFP
Bola.net - Cristiano Ronaldo mengaku senang usai berhasil mencetak gol kala Timnas Portugal menang 1-0 atas Denmark di laga kualifikasi Euro 2016.

Sang kapten mampu memanfaatkan dengan baik umpan Ricardo Quaresma di menit ke-95 untuk mencetak gol di menit ke-95, yang sekaligus menghapus catatan buruk usai tim kalah dari Prancis di laga uji coba pekan lalu.

"Rasanya selalu hebat ketika anda mencetak gol. Bersama Real Madrid dan Timnas Portugal, saya selalu merasakan nikmatnya mencetak gol. Saya harus terus bekerja keras dan saya bangga bisa menjadi bagian dari awal baru tim nasional," tutur Ronaldo pada AS.

Berusia 29 tahun, Ronaldo sudah bermain di 116 pertandingan level Internasional dan mencetak tak kurang dari 51 gol.[initial]

 (as/rer)