
Bola.net - Laga klasik tersaji di perempat final Euro 2012 antara Inggris melawan Italia di NSK Olimpijs'kyj, Kiev, (25/06). Tak seperti tiga laga perempat final lainnya, kekuatan tim dianggap seimbang. Wajar jika banyak yang memprediksi pertandingan akan berjalan ketat dan menarik.
Prediksi bahwa kedua tim akan saling tukar gaya bisa dibilang terjadi. Italia yang dikenal karena pertahanan ala Catenaccio justru tampil menyerang. Inggris yang sebelumnya dikenal selalu tampil menyerang malah banyak bertahan.
Benar saja, kedua tim tak menunggu lama untuk saling mengancam gawang lawan. Yang pertama, tendangan jarak jauh Daniele De Rossi masih membentur tiang gawang Joe Hart di menit pertama. Hanya dua menit berselang, Glen Johnson melepaskan tembakan jarak dekat. Sayang bagi Inggris, Gianluigi Buffon membuat penyelamatan spektakuler.
Setelah 15 menit saling serang, Italia mampu mendikte permainan dan berhasil menciptakan banyak peluang gol. Tapi kombinasi antara pertahanan Inggris yang disiplin serta penyelesaian akhir yang tak sempurna membuat peluang Gli Azzurri selalu mentah.
Inggris, di lain pihak, mengancam pertahanan Italia lewat serangan balik cepat. Sangat terlihat bahwa The Three Lions memilih untuk tampil defensif dan hanya mampu sesekali mengancam gawang Gianluigi Buffon.
Jalannya pertandingan tidak berubah di awal babak kedua. Italia masih terus mendominasi dan Inggris tetap tampil bertahan.
Terus menerus digempur rupanya membuat Roy Hodgson gerah juga. Sang gaffer akhirnya memasukkan Theo Walcott dan Andy Carroll untuk membuat serangan Inggris lebih bervariasi.
Inggris memang bisa sedikit lebih berimprovisasi dengan hadirnya pemain-pemain baru, namun Italia tetap menguasai pertandingan. Peluang demi peluang yang didapat kedua tim tetap tak bisa dikonversi menjadi gol. Hingga 90 menit berakhir, kedudukan masih tanpa gol.
Babak tambahan waktu selama 2 x 15 menit ternyata juga tak mampu dimanfaatkan kedua tim untuk membuat gol. Pertandingan akhirnya dilanjutkan ke babak adu penalti.
Di kubu Italia, hanya Riccardo Montolivo yang gagal menjebol gawang Joe Hart. Di pihak Inggris, Ashley Young dan Ashley Cole gagal menunaikan tugasnya.
Italia lolos ke semifinal, mereka akan menantang Jerman di babak empat besar.
Susunan pemain Inggris: Hart, Johnson, Cole, Terry, Lescott, Gerrard, Young, Milner (Walcott 61'), Parker (Henderson 94'), Rooney, Welbeck (Carroll 60').
Susunan pemain Italia: Buffon, Balzaretti, Abate (Maggio 90'), Barzagli, Bonucci, Marchisio, De Rossi (Nocerino 80'), Montolivo, Pirlo, Balotelli, Cassano (Diamanti 78').
Statistik Inggris - Italia
Prediksi bahwa kedua tim akan saling tukar gaya bisa dibilang terjadi. Italia yang dikenal karena pertahanan ala Catenaccio justru tampil menyerang. Inggris yang sebelumnya dikenal selalu tampil menyerang malah banyak bertahan.
Benar saja, kedua tim tak menunggu lama untuk saling mengancam gawang lawan. Yang pertama, tendangan jarak jauh Daniele De Rossi masih membentur tiang gawang Joe Hart di menit pertama. Hanya dua menit berselang, Glen Johnson melepaskan tembakan jarak dekat. Sayang bagi Inggris, Gianluigi Buffon membuat penyelamatan spektakuler.
Setelah 15 menit saling serang, Italia mampu mendikte permainan dan berhasil menciptakan banyak peluang gol. Tapi kombinasi antara pertahanan Inggris yang disiplin serta penyelesaian akhir yang tak sempurna membuat peluang Gli Azzurri selalu mentah.
Inggris, di lain pihak, mengancam pertahanan Italia lewat serangan balik cepat. Sangat terlihat bahwa The Three Lions memilih untuk tampil defensif dan hanya mampu sesekali mengancam gawang Gianluigi Buffon.
Jalannya pertandingan tidak berubah di awal babak kedua. Italia masih terus mendominasi dan Inggris tetap tampil bertahan.
Terus menerus digempur rupanya membuat Roy Hodgson gerah juga. Sang gaffer akhirnya memasukkan Theo Walcott dan Andy Carroll untuk membuat serangan Inggris lebih bervariasi.
Inggris memang bisa sedikit lebih berimprovisasi dengan hadirnya pemain-pemain baru, namun Italia tetap menguasai pertandingan. Peluang demi peluang yang didapat kedua tim tetap tak bisa dikonversi menjadi gol. Hingga 90 menit berakhir, kedudukan masih tanpa gol.
Babak tambahan waktu selama 2 x 15 menit ternyata juga tak mampu dimanfaatkan kedua tim untuk membuat gol. Pertandingan akhirnya dilanjutkan ke babak adu penalti.
Di kubu Italia, hanya Riccardo Montolivo yang gagal menjebol gawang Joe Hart. Di pihak Inggris, Ashley Young dan Ashley Cole gagal menunaikan tugasnya.
Italia lolos ke semifinal, mereka akan menantang Jerman di babak empat besar.
Susunan pemain Inggris: Hart, Johnson, Cole, Terry, Lescott, Gerrard, Young, Milner (Walcott 61'), Parker (Henderson 94'), Rooney, Welbeck (Carroll 60').
Susunan pemain Italia: Buffon, Balzaretti, Abate (Maggio 90'), Barzagli, Bonucci, Marchisio, De Rossi (Nocerino 80'), Montolivo, Pirlo, Balotelli, Cassano (Diamanti 78').
Statistik Inggris - Italia
Penguasaan bola: 34% - 66%
Shot (on goal): 9 (1) - 35 (8)
Corner: 3 - 7
Pelanggaran: 14 - 10
Offside: 1 - 2
Kartu kuning: 0 - 2
Kartu merah: 0 - 0
Penyelamatan: 8 - 1 HIGHLIGHTS - Euro 2012 Inggris 0 - Italia 0 (Adu Pen: 2-4)
Kartu kuning: Barzagli (82'), Maggio (93') [initial]
Inggris Tersingkir, Para Pemain EPL Berkicau Di Twitter
Advertisement
Berita Terkait
-
Piala Eropa 24 Juni 2012 22:20
-
Piala Eropa 24 Juni 2012 22:05
-
Piala Eropa 24 Juni 2012 20:15
-
Piala Eropa 24 Juni 2012 20:00
-
Piala Eropa 24 Juni 2012 19:30
LATEST UPDATE
-
Bola Indonesia 22 Maret 2025 07:53
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 07:44
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 07:42
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 07:29
-
Piala Eropa 22 Maret 2025 07:15
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 06:43
BERITA LAINNYA
-
piala eropa 22 Maret 2025 07:15
-
piala eropa 22 Maret 2025 05:11
-
piala eropa 22 Maret 2025 04:48
-
piala eropa 22 Maret 2025 04:41
-
piala eropa 21 Maret 2025 23:46
-
piala eropa 21 Maret 2025 23:04
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...