Rashford, Wonderkid Raja Debut

Rashford, Wonderkid Raja Debut
Marcus Rashford (c) FA
- Marcus Rashford lagi-lagi menunjukkan kehebatannya dalam menjalani debut. Tampil pertama kali bagi , Rashford langsung membukukan gol pertamanya pada babak pertama melawan Australia.


Ini bukan pertama kalinya Rashford mencetak gol dalam laga debutnya. Sebelumnya Rashford sudah menunjukkan diri sebagai sebagai raja debut di level klub bersama Manchester United.


Saat tampil pertama kali bagi Setan Merah, Rashford bermain melawan Midtjylland di ajang Liga Europa. Meski baru dipersiapkan beberapa jam menjelang pertandingan, Rashford mampu mencetak dua gol dalam debutnya itu.


Lalu saat menjalani debut di ajang Premier League, Rashford juga langsung mencetak gol. Menghadapi Arsenal, Rashford kembali mencetak brace pada debut di kasta tertinggi sepakbola Inggris.


Fakta yang lebih hebat lagi adalah bahwa Rashford mencetak semua gol debutnya pada tembakan pertamanya. Dengan catatan itu, penyerang muda MU ini pantas disebut sebagai wonderkid rajanya debut. [initial]


 (twt/hsw)