Penyesalan Conte Dari Laga Melawan Jerman

Penyesalan Conte Dari Laga Melawan Jerman
Antonio Conte. (c) AFP
- Antonio Conte memiliki penyesalan kecil yang tersisa dari pertandingan melawan . Conte menyesali kinerja saat adu penalti, namun secara umum sangat puas dengan performa timnas.


Italia kembali menunjukkan perminan taktis yang bisa memaksa pertandingan berjalan ketat. Skor 1-1 bertahan sampai babak tambahan usai sehingga pemenang harus ditentukan lewat adu penalti.


"Penyesalan saya hanya dalam adu penalti itu saja. Saya tidak menyesali usaha yang kami lakukan. Semua pemain saya menunjukkan rasa cinta yang ebsar kepada jersey ini. Para pemain ini sudah membuktikan diri dan memberikan semuanya," terang Conte kepada Rai Sport.


Conte menambahkan bahwa ia tidak akan melakukan evaluasi. Ia menyerahkan penilaian soal kinerjanya atau timnas Italia kepada orang lain saja.


"Saya tidak suka membuat evaluasi, saya serahkan saja kepada orang lain. Yang membuat saya tertarik adalah saya menjalani pengalaman yang luar biasa bersama para pemain ini. Kami berhasil membuat Italia ditakuti dan dihormati lagi."  [initial]


 (foti/hsw)