Penggawa Italia Dominasi Tim Terbaik Euro 2020 Versi IFFHS

Penggawa Italia Dominasi Tim Terbaik Euro 2020 Versi IFFHS
Timnas Italia menjadi juara Euro 2020. (c) Pool Getty via AP Photo

Bola.net - Gelaran Euro 2020 telah berakhir. Italia telah secara resmi ditahbiskan sebagai kampiun turnamen sepak bola antarnegara paling akbar di Benua Eropa tersebut.

Pada laga yang dihelat di Stadion Wembley, Senin (12/07) dini hari WIB tersebut, Italia sukses mengalahkan Inggris melalui drama adu penalti.

Tak hanya menjadi ajang bagi Italia menahbiskan diri sebagai yang terbaik di Eropa, ajang ini juga menjadi panggung bagi para pemain yang terlibat untuk menunjukkan kemampuan terbaik mereka.

Dari seluruh pemain yang sempat bermain Euro 2020 tersebut, International Football Federation of History and Statistics (IFFHS) memilih sejumlah pemain yang menunjukkan permainan terbaik. Mereka kemudian menyusun tim terbaik sepanjang ajang ini.

Sebagai juara, para penggawa Italia mendominasi tim terbaik pilihan IFFHS tersebut. Ada enam penggawa Gli Azzurri yang masuk ke dalam tim ini. Selain itu, tim ini juga diisi pemain Inggris, Spanyol, dan Denmark.

Siapa saja para pemain yang masuk dalam tim terbaik Euro 2020 versi IFFHS? Simak selengkapnya di bawah ini.

1 dari 11 halaman

Kiper: Gianluigi Donnarumma

Kiper: Gianluigi Donnarumma

Ekspresi kiper Timnas Italia Gianluigi Donnarumma usai melihat eksekusi penalti striker Timnas Inggris Marcus Rashford gagal di final Euro 2020 di Stadion Wembley, Senin (12/07/2021) dini hari WIB. (c

Donnarumma terpilih sebagai kiper dalam tim terbaik Euro 2020 versi IFFHS. Kiper Italia ini juga tercatat sebagai kiper terbaik Euro 2020 versi laman statistik tersebut.

Pada Euro 2020, Donnarumma bermain 721 menit. Selama itu, kiper berusia 22 tahun tersebut mencatatkan delapan penyelamatan, dua intersep, dan enam sapuan.

2 dari 11 halaman

Bek: Harry Maguire

Bek: Harry Maguire

Harry Maguire usai mencetak gol di perempat final Euro 2020 (c) AP Photo

Mengisi satu posisi di lini belakang tim terbaik Euro 2020 versi IFFHS ada nama Harry Maguire. Bek Inggris ini sukses menunjukkan performa cemerlang selama 511 menit bermain pada ajang Euro 2020.

Pada ajang ini, Maguire sukses mencatatkan dua tackle, tujuh intersep, 15 sapuan, dan lima blok. Tak hanya kokoh bertahan, pemin 28 tahun tersebut juga mencetak satu gol dan satu umpan kunci.

3 dari 11 halaman

Bek: Leonardo Bonucci

Bek: Leonardo Bonucci

Dua bek sentral Italia, Giorgio Chiellini dan Leonardo Bonucci (c) AP Photo

Bonucci terpilih sebagai sosok sentral di jantung pertahanan tim terbaik Euro 2020 versi IFFHS. Pemain Italia ini juga merupakan pemain terbaik Euro 2020 versi IFFHS.

Pada ajang ini, Bonucci mencatatkan 678 menit bermain. Ia menjadi batu karang di pertahanan Italia dengan catatan empat tackle, sebelas intersep, sebelas sapuan, dan lima blok. Pemain berusia 34 tahun ini juga mencatatkan satu gol pada Euro 2020.

4 dari 11 halaman

Bek: Giorgio Chiellini

Bek: Giorgio Chiellini

Kapten Timnas Italia Giorgio Chiellini. (c) AP Photo

Satu posisi lain di lini pertahanan tim terbaik Euro 2020 versi IFFHS diisi Chiellini. Pemain berusia 36 tahun ini bermain 446 menit dan menjadi salah satu andalan lini belakang Italia pada Euro 2020.

Sepanjang turnamen tersebut, Chiellini mencatatkan tiga tackle, delapan intersep, 17 sapuan, dan tiga blok. Selain itu, pemain berusia 36 tahun tersebut juga mencatatkan satu umpan kunci.

5 dari 11 halaman

Gelandang: Pedri

Gelandang: Pedri

Gelandang Spanyol, Pedri (c) Pool AFP via AP Photo

Pedri mendapat satu tempat di lini tengah tim terbaik Euro 2020 versi IFFHS. Gelandang Spanyol ini merupakan salah satu pemain muda yang moncer pada turnamen sepak bola antarnegara paling akbar di Eropa tersebut.

Sepanjang Euro 2020, Pedri sempat bermain 630 menit. selama itu, pemain berusia 18 tahun tersebut mencatatkan lima tackle, empat intersep, satu sapuan, dan tujuh blok. Selain itu, Pedri juga mencatatkan tiga dribble sukses dan delapan umpan kunci.

6 dari 11 halaman

Gelandang: Pierre Emile Hojbjerg

Gelandang: Pierre Emile Hojbjerg

Pierre-Emile Hojbjerg, gelandang Denmark (c) AP Photo

Satu tempat di lini tengah tim terbaik Euro 2020 versi IFFHS ditempati oleh Hojbjerg. Gelandang berusia 25 tahun ini dinilai sukses menjadi motor permainan Denmark pada Euro 2020.

Hojbjerg sendiri sempat tampil 570 menit dan mencatatkan tiga assist, satu umpan kunci, dan sepuluh dribble sukses. Urusan bertahan, pemain Tottenham Hotspur ini pun mumpuni dengan catatan sepuluh tackle, tujuh intersep, dan empat blok.

7 dari 11 halaman

Gelandang: Jorginho

Gelandang: Jorginho

Gelandang Timnas Italia Jorginho. (c) AP Photo

Sebagai tandem Hojbjerg di lini tengah tim terbaik Euro 2020 versi IFFHS ada sosok Jorginho. Pemain Italia ini juga merupakan playmaker terbaik pada Euro 2020 versi IFFHS.

Jorginho sendiri sempat bermain 705 menit pada Euro 2020. Selama itu, pemain berusia 29 tahun tersebut mencatatkan tujuh dribble sukses, tujuh assist, dan 96% akurasi umpan.

8 dari 11 halaman

Gelandang: Leonardo Spinazzola

Gelandang: Leonardo Spinazzola

Bek Timnas Italia, Leonardo Spinazzola (c) AP Photo

Satu lagi tempat di lini tengah tim terbaik Euro 2020 versi IFFHS ditempati oleh Spinazzola. Pemain berusia 28 tahun ini disebut tampil memikat pada Euro 2020.

Selama 379 menit bermain, Spinazzola mencatatkan satu tackle, tiga sapuan, dan tiga blok. Ia pun memiliki akurasi umpan mencapai 88 persen.

9 dari 11 halaman

Penyerang: Federico Chiesa

Penyerang: Federico Chiesa

Bintang Italia, Federico Chiesa merayakan gol ke gawang Spanyol, Rabu (7/7/2021) (c) Pool Reuters via AP Photo

Chiesa terpilih mengisi satu posisi di lini depan tim terbaik Euro 2020 versi IFFHS. Hal ini tak lepas dari performa apik penggawa Italia ini pada Euro 2020 lalu.

Bermain 438 menit, Chiesa mencetak dua gol. Akurasi umpan pemain berusia 23 tahun ini pun mencapai 80 persen. Chiesa pun sempat mencatatkan dua tackle sepanjang gelaran Euro 2020.

10 dari 11 halaman

Penyerang: Raheem Sterling

Penyerang: Raheem Sterling

Raheem Sterling, winger Inggris (c) AP Photo

Satu posisi lain di lini depan tim terbaik Euro 2020 versi IFFHS ditempati oleh Raheem Sterling. Pemain berusia 26 tahun ini merupakan salah satu motor lini depan Inggris pada Euro 2020.

Sepanjang turnamen ini, Sterling mencetak tiga gol dan satu assist. Ia pun memiliki akurasi umpan sebesar 84 persen.

11 dari 11 halaman

Penyerang: Harry Kane

Kane terpilih menjadi ujung tombak tim terbaik Euro 2020 versi IFFHS. Bersama Sterling, Kane mampu menjalankan tugasnya sebagai ujung tombak Timnas Inggris pada Euro 2020.

Kane mendapat kesempatan bermain 649 menit pada Euro 2020 dan mencetak empat gol dari delapan tembakan on target yang ia lepaskan.

(Bola.net/Dendy Gandakusumah)