
Bola.net - Manajer Tottenham, Harry Redknapp mengecam Asosiasi Sepak Bola Inggris (The FA) atas molornya penunjukan manajer timnas, dan itu menurutnya juga memberi dampak negatif pada Spurs.
Manajer berusia 65 tahun itu dipercaya luas menjadi favorit untuk menggantikan posisi Fabio Capello di kursi manajer The Three Lions, sebelum FA pekan ini menjatuhkan pilihan pada Roy Hodgson.
Meski menerima keputusan itu dan mendoakan Hodgson sukses di posisi barunya, Redknapp tetap merasa FA butuh waktu terlalu lama untuk mendekati seorang kandidat, dan spekulasi yang berkembang liar telah mempengaruhi perjalanan The Lily Whites.
"Itu semua terus terseret. Saya tak tahu mengapa mereka tak melakukannya enam pekan silam? Apa masalah besarnya? West Brom tak akan terdegradasi. Spekulasinya tiada henti," keluhnya.
"Saya pikir pimpinan kami, Daniel Levy merasa spekulasi ini telah mempengaruhi kami, asisten manajer Kevin Bond pun berpikiran begitu. Ia berpikir ada perubahan, tapi saya tak melihatnya seperti itu."
Mantan manajer West Ham itu juga menegaskan ia bahagia di White Hart Lane sekaligus membantah laporan ia bakal hengkang.
"Saya tak punya pikiran untuk pindah ke tempat lain. Saya tak merasa ada bedanya kini dengan beberapa tahun lalu, saya tak merasa lelah dan saya punya pekerjaan bagus di sini," tukasnya. (gl/row)
Manajer berusia 65 tahun itu dipercaya luas menjadi favorit untuk menggantikan posisi Fabio Capello di kursi manajer The Three Lions, sebelum FA pekan ini menjatuhkan pilihan pada Roy Hodgson.
Meski menerima keputusan itu dan mendoakan Hodgson sukses di posisi barunya, Redknapp tetap merasa FA butuh waktu terlalu lama untuk mendekati seorang kandidat, dan spekulasi yang berkembang liar telah mempengaruhi perjalanan The Lily Whites.
"Itu semua terus terseret. Saya tak tahu mengapa mereka tak melakukannya enam pekan silam? Apa masalah besarnya? West Brom tak akan terdegradasi. Spekulasinya tiada henti," keluhnya.
"Saya pikir pimpinan kami, Daniel Levy merasa spekulasi ini telah mempengaruhi kami, asisten manajer Kevin Bond pun berpikiran begitu. Ia berpikir ada perubahan, tapi saya tak melihatnya seperti itu."
Mantan manajer West Ham itu juga menegaskan ia bahagia di White Hart Lane sekaligus membantah laporan ia bakal hengkang.
"Saya tak punya pikiran untuk pindah ke tempat lain. Saya tak merasa ada bedanya kini dengan beberapa tahun lalu, saya tak merasa lelah dan saya punya pekerjaan bagus di sini," tukasnya. (gl/row)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 4 Mei 2012 20:30
-
Liga Inggris 4 Mei 2012 06:30
-
Liga Inggris 4 Mei 2012 00:00
-
Liga Inggris 3 Mei 2012 21:00
-
Liga Inggris 2 Mei 2012 20:30
LATEST UPDATE
-
Liga Italia 21 Maret 2025 00:40
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 23:54
-
Liga Inggris 20 Maret 2025 23:49
-
Liga Champions 20 Maret 2025 23:44
-
Liga Inggris 20 Maret 2025 23:40
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 23:00
BERITA LAINNYA
-
piala eropa 20 Maret 2025 14:47
-
piala eropa 20 Maret 2025 11:36
-
piala eropa 20 Maret 2025 11:27
-
piala eropa 20 Maret 2025 11:08
-
piala eropa 20 Maret 2025 10:49
-
piala eropa 20 Maret 2025 10:33
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...