Pele: Jangan Grogi Rashford!

Pele: Jangan Grogi Rashford!
Marcus Rashford (c) Gettyimages
- Legenda , , meminta Marcus Rashford untuk bermain tanpa kenal rasa takut, seiring persiapan sang remaja untuk membela Inggris di Euro 2016.


Usai mencatat performa memikat di Manchester United, sang pemain muda kini menjadi bagian dari tim Inggris untuk turnamen di Prancis, yang akan dimulai pada 11 Juni mendatang.


Pele, yang memulai debutnya di usia 17 tahun, lantas memberikan nasihat pada Rashford.


"Hari ini, usia bukan masalah. Yang terpenting adalah persiapan. Namun jangan pernah sekalipun anda merasa takut," tutur Pele pada Goal International.


"Saya berharap ia memiliki keberuntungan yang sama seperti yang saya punya selama ini. Ada tekanan yang besar, namun saya kira ia harus punya percaya diri dan percaya pada dirinya sendiri."


"Sebelum saya memenangkan Piala Dunia pertama saya, saya diberitahu oleh manajer saya: 'Kamu di sini karena kamu punya gaya main yang bagus, kamu pemain yang bagus, jangan takut karena pemain lain lebih tua dari kamu'. Itulah pesan yang juga ingin saya sampaikan pada Rashford." [initial]


 (gl/rer)