Pelatih Rusia: Inggris Buta Rusia, Itu Hal Bagus!

Pelatih Rusia: Inggris Buta Rusia, Itu Hal Bagus!
Leonid Slutsky (c) AFP
- Pelatih Rusia, Leonid Slutsky mengungkapkan bahwa diri berharap timnya mampu memberikan kejutan besar saat bertemu Inggris di laga perdana Grup B, Minggu (12/6) dini hari nanti.


Rusia memang harus benar-benar bermain bagus bila ingin meraih kemenangan melawan The Three Lions. Pasalnya, tim asuhan Roy Hodgson itu punya catatan 10 kemenangan dari 10 laga kualifikasi.


Sementara itu, Rusia sendiri gagal meraih satu pun kemenangan di tiga laga terakhir mereka dan mayoritas skuat mereka diisi nama-nama yang bermain di luar lima kompetisi terbaik Eropa.


Meski demikian, Pelatih Leonid Slutsky tak mau berkecil hati dan menegaskan timnya siap memberikan kejutan.


"Kami tahu tim Inggris, mungkin mereka tak tahu kami," ujarnya.


"Bila kami sudah tahu tim Inggris hari ini, maka ini akan lebih mudah bagi kami mempersiapkan diri. Jadi saya akan menggunakan logika yang sama. Semakin lama bisa mengetahui tentang kami, itu semakin baik," tandasnya.[initial]


Siapa pemain yang bakal bersinar di final bola di Perancis nanti? Jadilah saksi final bola di Perancis dengan ikutan  REXONA #MOGERTOFRANCE  biar bisa nonton final bola langsung di Perancis. Caranya gampang, jawab tantangan REXONA: “Hal paling #MOGER apa yang akan kamu lakukan demi mendukung tim favorit langsung di Paris?”


Buat jawabanmu dalam bentuk video atau foto. Upload di Twitter atau Instagram disertai tagar #MOGERTOFRANCE dan #BOLANETMOGER sebelum 21 Juni 2016!


   (sw/dzi)