Pelatih Portugal Kritik Presiden Barcelona

Pelatih Portugal Kritik Presiden Barcelona
Bento tak akan ubah strategi (c) AFP
Bola.net - Pelatih Portugal Paulo Bento menuturkan beberapa hal dalam konferensi pers menjelang pertandingan perempat final antara Seleccao melawan Republik Ceko. Yang pertama, Bento mengomentari kemungkinan absennya Tomas Rosicky.

"Rosicky akan bermain atau absen, kami sudah punya strategi untuk pertandingan besok. kami tidak akan mengubahnya. Kami memang harus selalu mempertimbangkan banyak hal, tapi rencana utama tak boleh ditinggalkan. Saya bisa jamin hal itu."

Bento merasa senang bisa merayakan ulang tahunnya yang ke 43 di markas latihan Portugal. "Ini (merayakan ulang tahun) bisa terjadi pada siapa saja di timnas. Saya pernah mengalaminya pada Euro 2000 sebelum laga melawan Jerman. Sangat menyenangkan bisa berbagi hari bahagia dengan orang-orang yang kita sayangi."

"Saya berharap kebahagiaan saya ini bisa menular kepada seluruh anggota tim. Harapan saya di ulang tahun kali ini adalah kebahagiaan bagi seluruh negeri."

Bento juga tak lupa mengomentari ucapan Sandro Rosell, Presiden Barcelona FC. Rosell mengatakan bahwa Ronaldo adalah pemain terbaik ke 12 di dunia.

"Ada kalanya bagi setiap orang untuk mengatakan hal-hal yang tidak seharusnya mereka katakan. Kali ini giliran Presiden Barcelona yang melakukannya," pungkas Bento.  (as/hsw)