Pelatih Portugal: Ini Grup Berat, Tapi Kami Punya Ronaldo

Pelatih Portugal: Ini Grup Berat, Tapi Kami Punya Ronaldo
Bento dan Ronaldo (c) FIFA
Bola.net - Pelatih Portugal, Paulo Bento yakin timnya mampu melaju jauh di babak kualifikasi Euro 2016. Menurutnya, mereka memiliki satu keunggulan besar dibanding calon lawan lainnya.

Portugal sendiri tergabung di Grup I bersama Denmark, Serbia, Armenia dan Albania. Pada babak tersebut, hanya peringkat pertama dan kedua yang langsung lolos ke putaran final Euro 2016 yang digelar di Prancis.

Dikatakan Bento usai pelaksanaan drawing, Serbia dan Denmark merupakan lawan berat Portugal nantinya. Namun, Seleccao memiliki keuntungan yang tak dimiliki tim lain. Yakni keberadaan Cristiano Ronaldo.

"Ini adalah grup yang sulit dimana level semua tim sama. Namun kami memiliki satu keuntungan. Kami memiliki pemain terbaik dunia, Ronaldo," ujar Bento.

"Cristiano bekerja dengan sangat baik dalam semua hal. Dia fantastis dan sekarang dia merupakan pemain yang ambisius serta selalu ingin jadi yang lebih baik, ini luar biasa," tegasnya. (sw/dzi)