Pedro Berharap Dua Golnya Buka Jalan ke Euro 2012

Pedro Berharap Dua Golnya Buka Jalan ke Euro 2012
Pedro Rodriguez berharap bisa berangkat ke Euro 2012 © AFP
Bola.net - Penyerang Barcelona, Pedro Rodriguez berharap dua gol yang dicetaknya pada final Copa del Rey kontra Athletic Bilbao akan meyakinkan pelatih Spanyol, Vicente del Bosque untuk membawanya ke Euro 2012.

Pemain berusia 24 tahun itu membuka keran gol Azulgrana di Vicente Calderon saat laga baru berjalan tiga menit dan menggenapinya dengan gol di pertengahan babak pertama usai Lionel Messi menggandakan keunggulan Barca.

Del Bosque pekan ini mengakui jika ia belum memutuskan apakah akan membawa Pedro ke Polandia-Ukraina, namun dengan performanya tersebut pemain yang turut membawa tim Matador menjadi juara dunia itu berharap satu tempat di skuad Euro sudah didapatkannya.

"Saya punya keyakinan bisa pergi ke Euro," ujarnya sebagaimana dikutip AS.

"Saya bahagia karena ini tahun yang berat dan sangat sulit untuk saya. Saya bahagia dengan kemenangan dan gol itu. Gol pertama saya sangatlah cepat dan itu nilai plus untuk kami. Kemudian kami mencetak dua gol lagi dan bisa memainkan babak kedua dengan tenang."

Di skuad La Furia Roja, Pedro sudah mencatat 16 caps dan empat gol. (as/row)