Parker Diragukan Bisa Tampil di Euro 2012

Parker Diragukan Bisa Tampil di Euro 2012
Scott Parker diragukan bisa ke Euro 2012 © AFP
Bola.net - Manajer Tottenham, Harry Redknapp mengisyaratkan jika nama Scott Parker diragukan bisa masuk dalam skuad timnas Inggris untuk Euro 2012 mendatang karena pemainnya itu menderita cedera achilles.

Paker sudah tak masuk dalam starter Spurs dalam tiga laga terakhir dan kemungkinan juga tak akan ambil bagian dalam laga terakhir tim musim ini lawan Fulham.

Redknapp juga menyatakan jika mantan gelandang West Ham itu kemungkinan akan melewatkan persiapan pra-turnamen The Three Lions yang akan dimulai pada 21 Mei mendatang di Spanyol, sehingga ia diragukan bisa turun di laga pembuka Euro lawan Prancis tanggal 11 Juni.

"Ia punya masalah dengan otot achilles-nya. saya harap itu tak akan bertambah buruk. Itu tak menjadi kian baik, dan butuh perhatian jangka panjang," ucap Redknapp.

"Kondisinya saat ini, ia kesulitan menjaga kebugarannya. Itu mengganggunya. Setelah hari Minggu nanti, ia akan menerima sejumlah suntikan dan kita lihat nanti apakah itu bisa menyembuhkannya. Ia sudah mengalaminya dalam beberapa pekan ini."  (espn/row)