Nolito Bangga Bisa Main Bareng Iniesta

Nolito Bangga Bisa Main Bareng Iniesta
Nolito (c) AFP
- mengaku bangga ia bisa mencatatkan debutnya bersama di laga Euro 2016 melawan Rep. Ceska, yang berakhir dengan kemenangan timnya 1-0.


Striker Celta Vigo memang tidak mencetak gol di pertandingan tersebut, namun ia merasa bangga bisa ikut bermain bersama salah satu pemain legendaris Spanyol - Andres Iniesta.


"10 tahun silam, saya cuma anak kecil yang bermain di Copa del Rey melawan Real Madrid dan bermain di Euro rasanya seperti mimpi. Saya menikmati tiap menit yang saya habiskan di sini. Saya seperti kembali menjadi anak kecil sekarang," tutur Nolito pada AS.


"Bermain dengan Iniesta memberikan kegembiraan luar biasa. Saya punya banyak waktu bicara dengannya. Saya menikmati semuanya dan saya tahu apa yang saya butuhkan di atas lapangan. Kami punya banyak pemain bagus. Iniesta adalah pemain terbaik dunia di posisinya. Dalam 30 tahun mendatang, saya bisa ceritakan bahwa saya pernah bermain bersama Iniesta."


"Saya yakin striker kami akan bisa mencetak gol. Yang terpenting adalah tim bisa meraih kemenangan, kemarin merupakan laga yang sulit." [initial]


 (as/rer)