'Neville Tak Pantas Gantikan Hodgson'

'Neville Tak Pantas Gantikan Hodgson'
Gary Neville (c) AFP
- Gary Neville tak layak masuk pertimbangan untuk menggantikan Roy Hodgson dan juga layak bertanggung jawab atas kegagalan di Euro 2016, menurut Harry Redknapp.


Inggris tersingkir di babak 16 besar usai secara mengejutkan tumbang 1-2 di tangan Islandia - hasil yang membuat Hodgson memutuskan mundur dari jabatannya.


"Saya melihat Gary Neville ikut difavoritkan untuk menggantikan Hodgson, namun bagaimana bisa itu terjadi setelah apa yang kita lihat di Valencia? Ia tidak pernah melatih pemain yang benar-benar bagus dan ini akan sulit," tulis Redknapp di Telegraph.


"Southgate sudah melakukan pekerjaannya dengan bagus dengan tim U-21, namun tidak mungkin ia sudah siap untuk tantangan menangani Inggris senior."


"Brendan Rodgers masih menangani Celtic, jadi sepertinya tidak bisa, dan Eddie Howe masih terlalu muda."


"Anda juga bisa coret saya - saya sudah menegaskan bahwa saya mungkin akan senang hati melakukannya di masa lalu, namun mereka tidak akan mempertimbangkan saya lagi sekarang." [initial]


 (gl/rer)