Nani: Assist Ronaldo Fantastis

Nani: Assist Ronaldo Fantastis
Cristiano Ronaldo berpelukan dengan Nani. (c) AFP
- Winger , , menyebut Cristiano Ronaldo melepas assist yang fantastis pada dirinya kala ia berhasil mencetak gol pertama negaranya ke gawang .


Portugal bersua Hungaria di partai terakhir grup F Euro 2016. Pertandingan itu sendiri berlangsung dengan amat seru dan menarik. Sebab tercipta enam gol di laga tersebut. Tiga untuk Portugal dan tiga untuk Hungaria.


Hungaria awalnya bisa unggul lebih dulu melalui Zoltan Gera di menit ke-19. Namun kemudian Portugal bisa menyamakan kedudukan via Nani di menit ke-42. Gol winger tersebut tercipta berkat umpan terobosan apik Ronaldo dari tengah lapangan.


Usai pertandingan, Nani memuji umpan yang diberikan oleh superstar Real Madrid tersebut. Ia menyebut umpan itu sungguh luar biasa.


"Itu adalah umpan yang fantastis. Saya sangat senang dengan umpan tersebut. Hal itu memberi kami motivasi untuk bekerja keras di sisa pertandingan," serunya seperti dilansir Soccerway.


Winger berusia 29 tahun tersebut lantas menambahkan bahwa Ronaldo sangat senang bisa memecahkan kebuntuan golnya di laga tersebut.


"Tentu saja ia sangat bahagia. 100 persen yakin," tegasnya. [initial]


 (sw/dim)