Moutinho: Bukan Gol Saya Yang Loloskan Portugal

Moutinho: Bukan Gol Saya Yang Loloskan Portugal
Joao Moutinho (c) AFP
Bola.net - Portugal menang 1-0 menjamu Denmark di Estadio Municipal de Braga, Jumat (09/10). Kemenangan ini memastikan Portugal lolos ke putaran utama EURO 2016 dari kualifikasi Grup I.

Portugal juga mengunci posisi juara grup. Semua itu berkat gol tunggal Joao Moutinho pada menit 66. Namun, Moutinho menegaskan bahwa bukan golnya yang telah meloloskan Portugal. Menurut gelandang AS Monaco tersebut, mereka lolos berkat perjuangan keras bersama sepanjang babak kualifikasi.

"Saya sangat senang bisa mencetak gol yang meloloskan kami. Namun, pujian harus diberikan kepada seluruh pemain karena kami semua sudah berjuang maksimal," kata Moutinho seperti dikutip AFP.

"Kelolosan kami tidak didapatkan hanya dari laga ini," pungkasnya.

Denmark sudah melahap semua jadwalnya di Grup I dan finis dengan poin 12. Denmark masih bisa lolos otomatis sebagai runner-up grup asalkan Albania gagal menang di kandang Armenia pada laga pemungkas mereka dua hari mendatang.

Hasil Terkini Grup I

Albania 0-2 Serbia

Portugal 1-0 Denmark.

Klasemen Grup I (main, menang, seri, kalah, gol, kemasukan, poin)

Portugal 7 6 0 1 9 4 18 - lolos (juara grup)

Denmark 8 3 3 2 8 5 12

Albania 7 3 2 2 7 5 11

Serbia 7 2 1 4 7 11 4

Armenia 7 0 2 5 5 11 2.

Pertandingan terakhir Grup I (11 Oktober 2015)

Armenia vs Albania

Serbia vs Portugal. [initial]

 (afp/gia)