Morata Curigai Mourinho Pengaruhi Absennya Costa

Morata Curigai Mourinho Pengaruhi Absennya Costa
Alvaro Morata (c) AFP
Bola.net - Striker muda Juventus, Alvaro Morata mengungkapkan pendapatnya mengenai absennya Diego Costa dari skuat Spanyol. Menurut pemain berusia 22 tahun ini, tak dipanggilnya striker Chelsea ini sedikit banyak juga dipengaruhi oleh sikap manajer The Blues, Jose Mourinho.

"Saya tak tahu apa yang sebenarnya terjadi di sana. Mourinho adalah pelatih yang cukup keras kepala dan punya beragam karakter," ungkap Morata seperti dilansir Diario AS.

"Dia pasti turut memberikan pengaruh agar perkembangan situasi berjalan sesuai dengan keuntungannya."

Dalam pemanggilan terakhir Costa, cederanya pemain kelahiran Brasil tersebut memicu friksi antara Mourinho dan juga pelatih tim nasional, Vicente Del Bosque. Tak ingin memicu polemik, Del Bosque akhirnya meninggalkan Costa yang diklaim tak berada dalam kondisi fit dalam jeda internasional pekan ini.

Di sisi lain, ketiadaan Costa dalam skuat La Furia Roja turut menjadi berkah bagi Morata, yang berkesempatan menjadi ujung tombak utama dalam skuat racikan Del Bosque. Morata sendiri sempat menjadi anak buah Mourinho saat masih sama-sama bekerja untuk Real Madrid. (as/mri)