Matuidi: Prancis Bukan Favorit di Final Euro 2016

Matuidi: Prancis Bukan Favorit di Final Euro 2016
Blaise Matuidi (c) AFP
- Gelandang Prancis, Blaise Matuidi mengatakan bahwa timnya bukanlah favorit pada final Euro 2016 meskipun mereka bermain dengan status sebagai tuan rumah turnamen.


Prancis akan bertemu dengan Portugal di partai final Euro 2016 pada Senin (11/7) dini hari. Laga ini rencananya akan digelar di Stade de France.


Meskipun mampu tampil meyakinkan sepanjang turnamen dan sangat diunggulkan karena bermain di depan publik sendiri, Matuidi tak melihat hal itu otomatis menjadikan mereka sebagai favorit juara.


"Saya pikir ini akan menjadi pertandingan yang sangat sengit. Saya tak berpikir kami masuk final sebagai favorit juara," ujarnya.


"Portugal berada dalam tren yang benar saat ini dan mereka memiliki pemain fenomenal. Saya memprediksi ini akan jadi pertandingan besar antara dua kekuatan sepakbola," tandasnya.[initial]


 (gds/dzi)