Matuidi: Mari Berlibur dan Lupakan Semua Kesedihan

Matuidi: Mari Berlibur dan Lupakan Semua Kesedihan
Blaise Matuidi (c) AFP
- Prancis harus menelan kekecewaan usai menderita kekalahan atas Portugal di pertandingan final Euro 2016. Kekecewaan dirasakan oleh seluruh publik sepakbola Prancis, termasuk juga oleh gelandang Blaise Matuidi.


Meski mengaku masih belum bisa menghapus rasa kecewanya yang dalam, Matuidi terus berusaha untuk mengurangi rasa sedih dalam hatinya. Ia akan segera berlibur dan bersiap untuk tantangan baru di masa depan.


"Kami harus bangkit kembali. Saat ini kami harus sejenak pergi berlibur dan kemudian bersiap untuk menatap perhelatan pada tahun 2018 (Piala Dunia 2018)," ucap Matuidi dikutip dari Soccerway.


Prancis memang pantas kecewa atas hasil pertandingan final Euro 2016. Pasalnya, mereka tampil dengan status tim unggulan. Selain memiliki catatan pertandingan yang lebih bagus, Le Blue juga mendapatkan dukungan penuh dari penonton karena bertindak sebagai tuan rumah.


"Banyak penyesalan, sudah jelas bahwa kami punya banyak penyesalan. Ketika kami kalah pada sebuah pertandingan final, maka yang tersisa hanya sebuah penyesalan. Masih terlalu dini untuk membicarakan cara kami memulihkan kondisi mental tim," tandasnya. [initial]


 (soc/asa)