Maradona Jagokan Jerman

Maradona Jagokan Jerman
Maradona unggulkan Jerman kontra Italia © AFP
Bola.net - Diego Maradona yakin jika Jerman akan menang ketika mereka bertemu di semi final Euro 2012 Kamis besok.

Italia lebih diunggulkan dalam pertandingan itu, mengingat pertemuan terakhir mereka pada Piala Dunia 2006. Pada waktu itu Azzuri berhasil mengalahkan Jerman di Dortmund, di depan pendukungnya sendiri.

Meskipun demikian, Maradona yakin generasi baru Jerman bisa mencetak gol dari gelandang muda mereka. Hal itu akan memungkinkan mereka untuk mengalahkan saingan lamanya.

"Bintang muda Jerman Mesut Ozil, Sami Khedira, dan Thomas Muller sudah matang tahun ini dan itu ditunjukkan mereka," ujar Maradona pada The Times of India.

Maradona berpendapat jika lini tengah tim Panser muda akan mudah untuk mencetak gol dan itu akan membuat jerman difavoritkan untuk menang. Meskipun mereka harus bertemu dengan Italia di semi final.

"Jika mereka ingin mengubah keberuntungan mereka kontra Azzurri, inilah waktunya."   (sw/fji)