Loew: Republik Irlandia Seperti Polandia

Loew: Republik Irlandia Seperti Polandia
Loew anggap Republik Irlandia sama dengan Polandia (c) AFP
Bola.net - Disaat Jerman ditekuk tuan rumah Polandia di matchday kedua kualifikasi Euro 206 lalu, Republik Irlandia justru pesta tujuh gol ke gawang Gibraltar. Dari tujuh gol itu, kapten Robbie Keane menyumbangkan tiga gol. Dan matchday ketiga (15/10) akan mempertemukan Jerman dengan Republik Irlandia.

Pelatih timnas Jerman, Joachim Loew melihat The Boys in Green memiliki beberapa kesamaan dengan Polandia.

"Kami memperkirakan pertandingan yang tak berbeda dengan Polandia, Irlandia memiliki tekel yang sangat kuat. Mereka memiliki tipikal pemain yang sama dengan Polandia dalam diri Robbie Keane, yang memiliki begitu banyak pengalaman.

"Mereka punya pemain-pemain cepat seperti Aiden McGeady di sisi sayap yang bisa menggiring bola dengan baik dan selalu memberi ancaman." terang Loew pada konferensi pers seperti dikutip AFP.

Dengan enam poin dari dua pertandingan awal yang telah dikantongi pasukan Martin O'Neill tersebut, Loew menganggap harapan Republik Irlandia untuk lolos ke Prancis 2016 makin menggebu-gebu. Sebuah faktor yang pastinya akan dipertimbangkan Loew.

Kemenangan terakhir Republik Irlandia atas Jerman memang terjadi 20 tahun lalu. Namun kemenangan bersejarah Polandia akhir pekan lalu pastinya juga akan meningkatkan moral tim yang baru dua kali menembus fase grup Piala Eropa itu. [initial]

 (afp/dct)