Link Live Streaming Final Euro 2024 Spanyol vs Inggris Tayang di RCTI dan Vision+

Link Live Streaming Final Euro 2024 Spanyol vs Inggris Tayang di RCTI dan Vision+
Euro 2024: Selebrasi pemain Spanyol, Alvaro Morata (c) AP Photo/Petr Josek

Bola.net - Timnas Spanyol dan Timnas Inggris akan bertarung di final Euro 2024. Pertandingan Spanyol vs Inggris ini akan kick-off Senin, 15 Juli 2024, jam 02:00 WIB, siaran langsung RCTI dan live streaming Vision+.

Di semifinal, Spanyol menang 2-1 atas Prancis. Sempat tertinggal oleh gol Randal Kolo Muani menit 9, Spanyol kemudian membalikkan keadaan. Tim asuhan Luis de la Fuente berbalik menang melalui gol-gol Lamine Yamal menit 21 dan Dani Olmo menit 25.

Sementara itu, Inggris menang atas Belanda, juga dengan skor 2-1 hasil comeback. Tertinggal oleh gol cepat Xavi Simons di menit 7, Inggris berbalik menang lewat penalti Harry Kane menit 18 dan gol Ollie Watkins menit 90.

1 dari 4 halaman

Head to Head Spanyol vs Inggris

Head to Head Spanyol vs Inggris

Euro 2024: Selebrasi gol pemain Inggris, Harry Kane (c) AP Photo/Ebrahim Noroozi

5 pertemuan terakhir
16/10/18 Spanyol 2-3 Inggris (UNL)
09/09/18 Inggris 1-2 Spanyol (UNL)
16/11/16 Inggris 2-2 Spanyol (Friendly)
14/11/15 Spanyol 2-0 Inggris (Friendly)
13/11/11 Inggris 1-0 Spanyol (Friendly).

Spanyol di Euro 2024 (M-M-M-M-M-M)
15/06/24 Spanyol 3-0 Kroasia (Grup B)
21/06/24 Spanyol 1-0 Italia (Grup B)
25/06/24 Albania 0-1 Spanyol (Grup B)
01/07/24 Spanyol 4-1 Georgia (Babak 16 besar)
05/07/24 Spanyol 2-1 Jerman (Perempat final)
10/07/24 Spanyol 2-1 Prancis (Semifinal).

Inggris di Euro 2024 (M-S-S-M-S-M)
17/06/24 Serbia 0-1 Inggris (Grup C)
20/06/24 Denmark 1-1 Inggris (Grup C)
26/06/24 Inggris 0-0 Slovenia (Grup C)
30/06/24 Inggris 2-1 Slovakia (Babak 16 besar)
06/07/24 Inggris 1-1 Swiss (Perempat final)
11/07/24 Belanda 1-2 Inggris (Semifinal).

2 dari 4 halaman

Jadwal, Siaran Langsung, dan Live Streaming Euro 2024 Spanyol vs Inggris

Jadwal, Siaran Langsung, dan Live Streaming Euro 2024 Spanyol vs Inggris

Final Euro 2024: Spanyol vs Inggris (c) Bola.net

Kompetisi: Euro 2024 - Final
Pertandingan: Spanyol vs Inggris
Stadion: Olympiastadion
Hari, tanggal: Senin, 15 Juli 2024
Jam: 02.00 WIB
Siaran langsung: RCTI
Live streaming: Vision+
Link live streaming: https://www.visionplus.id/webclient/#/page/info/STND0681411590007212?delivery=DLVY0682191660005237&type=LTV&mainPageId=1970

Pertandingan fase gugur Euro 2024 dapat disaksikan melalui siaran langsung di stasiun televisi RCTI. Bagi yang ingin menikmati tayangan pertandingan secara lebih interaktif, Vision+ menawarkan layanan live streaming berbayar.

PERHATIAN: Live streaming Euro 2024 di Vision+ bisa dinikmati dengan berlangganan paket Euro 2024 seharga Rp99 ribu. Harga bisa berubah di luar kebijakan redaksi Bola.net.

3 dari 4 halaman

Statistik Spanyol vs Inggris

Statistik Spanyol vs Inggris

Euro 2024: Pemain Spanyol, Nico Williams (c) AP Photo/Frank Augstein
  • Spanyol menang 5 kali dan cuma kalah 2 kali dalam 8 laga terakhir vs Inggris (M5 S1 K2).
  • Spanyol selalu mencetak 2 gol dalam 4 laga terakhir vs Inggris.
  • Spanyol cuma 1 kali clean sheet dalam 5 laga terakhir vs Inggris.
  • Tak termasuk adu penalti, Spanyol cuma kalah 2 kali dalam 28 laga terakhir di putaran utama Euro (M19 S7 K2).
  • Tak termasuk adu penalti, Spanyol tak terkalahkan dalam 12 laga terakhir di putaran utama Euro (M8 S4 K0).
  • Spanyol cuma kalah 1 kali dalam 18 laga terakhir (M15 S2 K1).
  • Spanyol selalu menang dalam 8 laga terakhir.
  • Spanyol selalu mencetak minimal 2 gol dalam 7 dari 9 laga terakhir.
  • Spanyol selalu kebobolan 1 gol dalam 3 laga terakhir.
  • Tak termasuk adu penalti, Inggris cuma kalah 1 kali dalam 24 laga terakhir di putaran utama Euro (M13 S10 K1).
  • Tak termasuk adu penalti, Inggris tak terkalahkan dalam 13 laga terakhir di putaran utama Euro (M8 S5 K0).
  • Inggris selalu kebobolan 1 gol dalam 6 dari 8 laga terakhir di putaran utama Euro.
  • Inggris cuma kalah 2 kali dalam 20 laga terakhir (M12 S6 K2).
  • Inggris cuma menang 4 kali dalam 11 laga terakhir (M4 S5 K2).
4 dari 4 halaman

Bagan Fase Gugur Euro 2024

Bagan Fase Gugur Euro 2024

Euro 2024: Selebrasi pemain Inggris, Bukayo Saka (c) AP Photo/Martin Meissner

Bagan fase gugur Euro 2024 (c) UEFABagan fase gugur Euro 2024 (c) UEFA

Jangan lewatkan momen-momen seru Euro 2024. Segera catat jadwal lengkap Euro 2024 dan pastikan kamu kunjungi Bola.net sekarang untuk mendapatkan informasi terbaru seputar Piala Eropa 2024. Jangan lupa ya, Bolaneters!