Lewandowksi Mandul, Pelatih Polandia Tetap Beri Pujian

Lewandowksi Mandul, Pelatih Polandia Tetap Beri Pujian
Robert Lewandowski (c) AFP
- Pelatih Polandia, Adam Nawalka tak mampu mempermasalahkan fakta Robert Lewandowski kembali gagal mencetak gol saat melawan Jerman.


Pada laga kedua Grup C Euro 2016 tersebut, Lewandowski memang sekali lagi gagal membuktikan ketajamannya. Sebelumnya, ia juga gagal membuat gol saat melawan Irlandia Utara di laga pertama.


Namun ternyata itu tak membuat Nawalka khawatir. Menurutnya, penyerang 27 tahun itu telah bermain bagus dan memainkan perannya dengan optimal.


"Kinerja Robert Lewandowski adalah selalu penting untuk rencana permainan kami," ujar Nawalka usai pertandingan di situs resmi UEFA.


"Dia tidak mencetak gol, baik saat melawan Irlandia Utara atau lawan Jerman, tapi dia selalu melakukan banyak pekerjaan," sambungnya.


"Dia selalu memikirkan tim dan telah memainkan peran besar untuk menarik pek lawan keluar dari tempatnya dan menciptakan ruang kepada rekan-rekannya. Dia dalam performa optimal," tandasnya.[initial]


 (uefa/dzi)