Legenda Prancis: Pogba Terlalu Banyak Dribble

Legenda Prancis: Pogba Terlalu Banyak Dribble
Paul Pogba. (c) AFP
Bola.net - Legenda Prancis, Just Fontaine, ingin Paul Pogba tidak terlalu banyak menggiring bola, usai ia melihat tim nasional menang 1-0 atas Swedia (19/11).

Bintang Juventus tersebut bermain sebagai starter di Stade Velodrome, dan akhirnya pertandingan dimenangkan dengan skor 1-0 oleh tuan rumah melalui gol tunggal Raphael Varane.

"Pogba punya banyak kualitas teknis, namun kadang ia melakukan terlalu banyak," tutur Fontaine pada RMC.

"Ia harus membuat semuanya menjadi lebih sederhana. Ia harus menggiring bola sekali, kemudian mengumpan. Hal tersebut akan membuatnya bermain lebih cepat," pungkasnya.

Pogba saat ini mencatat 21 caps dan mencetak empat gol bagi Prancis. [initial]

 (rmc/rer)