Kovac Ibaratkan Duet Rakitic-Modric Layaknya Pirlo

Kovac Ibaratkan Duet Rakitic-Modric Layaknya Pirlo
Ivan Rakitic. (c) AFP
Bola.net - Pelatih Kroasia, Niko Kovac, senang dengan dua opsi yang ia miliki di lini tengah timnya. Ia pun mengaku kini punya dua orang Andrea Pirlo di tim asuhannya.

Dua pemain yang dimaksud oleh sang pelatih adalah gelandang Real Madrid, Luka Modric, dan Ivan Rakitic, yang kini bermain di Barcelona.

"Dengan kedua pemain tersebut di lini tengah, kami menjadi tidak terlalu defensif, mereka adalah dua orang pemain yang hebat," tutur Kovac pada reporter.

"Mereka adalah Andrea Pirlo bagi kami, kami amat percaya diri untuk menghadapi pertandingan berikutnya," pungkasnya.

Kroasia bakal punya kesempatan untuk menghadapi Pirlo yang sebenarnya kala mereka menjajal kekuatan Italia bulan depan. [initial]

 (hitc/rer)