Ketika McTominay Lebih Tajam dari Haaland dan Morata

Ketika McTominay Lebih Tajam dari Haaland dan Morata
Kualifikasi Euro 2024: Selebrasi pemain Skotlandia, Scott McTominay (c) AP Photo/Petros Karadjias

Bola.net - Di Manchester United musim ini, Scott McTominay baru mendapatkan kesempatan main selama 7 menit. Namun, bersama Skotlandia di Grup A Kualifikasi Euro 2024, gelandang 26 tahun tersebut menjadi pemain yang paling produktif.

Di Grup A ini, McTominay sudah mencetak enam gol dalam lima penampilan untuk Skotlandia. Saat ini, dia bahkan lebih tajam dari Erling Haaland (Norwegia) dan Alvaro Morata (Spanyol).

Haaland dan Morata, yang notabene berposisi sebagai striker, saat ini sama-sama tertinggal tiga gol di belakang McTominay.

1 dari 3 halaman

Skotlandia Sempurna

Hingga pertandingan kelima di Grup A, Skotlandia masih sempurna. Skotlandia sudah mencetak total 12 gol, baru kebobolan satu gol, dan kini memimpin klasemen dengan poin 15.

Terakhir, Sabtu (9/9/2023), Skotlandia menang 3-0 di kandang Siprus. Gol-gol Skotlandia dicetak oleh McTominay, John McGinn, dan Ryan Porteous.

Klasemen sementara Kualifikasi Euro 2024 Grup A (c) UEFAKlasemen sementara Kualifikasi Euro 2024 Grup A (c) UEFA

2 dari 3 halaman

Scott McTominay (Skotlandia) di Grup A Kualifikasi Euro 2024

Scott McTominay (Skotlandia) di Grup A Kualifikasi Euro 2024

Selebrasi gelandang Skotlandia, Scott McTominay, usai menjebol gawang Siprus di Kualifikasi EURO 2024 Grup A (c) AP Photo/Petros Karadijas
  • 25-03-2023 Skotlandia 3-0 Siprus (2 gol)
  • 29-03-2023 Skotlandia 2-0 Spanyol (2 gol)
  • 17-06-2023 Norwegia 1-2 Skotlandia
  • 21-06-2023 Skotlandia 2-0 Georgia (1 gol)
  • 09-09-2023 Siprus 0-3 Skotlandia (1 gol).
3 dari 3 halaman

Top Skor Sementara Grup A Kualifikasi Euro 2024

Top Skor Sementara Grup A Kualifikasi Euro 2024

Kualifikasi Euro 2024: Selebrasi pemain Spanyol, Alvaro Morata (c) AP Photo/Zurab Tsertsvadze
  • 6 - Scott McTominay (Skotlandia)
  • 3 - Erling Haaland (Norwegia)
  • 3 - Alvaro Morata (Spanyol)
  • 2 - John McGinn (Skotlandia)
  • 2 - Georges Mikautadze (Georgia)
  • 2 - Joselu (Spanyol)
  • 2 - Dani Olmo (Spanyol).

Koleksi gol seorang McTominay saat ini setara gol gabungan Haaland dan Morata. Istimewa!