Keown: Permainan Rooney Mirip Scholes

Keown: Permainan Rooney Mirip Scholes
Wayne Rooney (c) AFP
- Mantan bek timnas , Martin Keown, menyebut Wayne Rooney tampil mirip Paul Scholes kala The Three Lions bersua Kamis (16/06) kemarin.


Roy Hodgson menjadikan Rooney sebagai gelandang di pertandingan pertama Inggris lawan Rusia di grup B Euro 2016. Di pertandingan kedua lawan Wales, Hodgson juga tetap memainkannya di posisi tersebut, berdampingan bersama Dele Alli dan Eric Dier.


Penampilan skipper Manchester United itu ternyata cukup bagus. Banyak pihak yang memujinya. Keown pun ikut memujinya. Bahkan ia menilai penampilan striker 30 tahun itu mirip dengan penampilan Scholes dahulu.


"Rooney tampil bagus dalam menghubungkan lini antar lini dan kita harus memujinya," ujar Keown para Daily Mail.


"Caranya menendang dan mengoper bola dari satu sisi ke sisi lainnya mengingatkan saya pada Scholes, dan aksinya itu membuat Wales terhukum," terangnya. [initial]


 (dm/dim)