Juanfran: Ruang Ganti Spanyol Penuh Rasa Sedih

Juanfran: Ruang Ganti Spanyol Penuh Rasa Sedih
Juanfran dan pemain Spanyol usai dikalahkan Italia. (c) AFP
- Pemain bertahan Spanyol, Juanfran mengungkapkan kekecewaannya usai La Furia Roja di singkirkan Italia dari Euro 2016.


Langkah Spanyol untuk mempertahankan gelar akhirnya terhenti di perempat final saat mereka tak kuasa membendung Italia. Dua gol dari Giorgio Chiellini dan Graziano Pelle memastikan Spanyol mengepak koper lebih cepat.


"Kami frustrasi dengan tersingkirnya kami. Ada komitmen besar di ruang ganti dan kami tak berharap untuk tersingkir. Ini sebuah kesedihan di ruang ganti dan waktu yang sulit bagi kami," ujarnya.


"Mereka lebih baik di babak pertama. Di babak kedua kami membaik. Mereka mengambil keuntungan dari apa yang mereka miliki di babak pertama, sementara kami tidak. Ini akan lebih adil bila kami bermain imbang dan masuk ke perpanjangan waktu," tandasnya.


Di perempat final, Italia akan bertemu dengan salah satu favorit juara lain pada Euro 2016, Jerman.[initial]


 (foes/dzi)