Jersey Timnas Inggris Dicaci, Hodgson Cuci Tangan

Jersey Timnas Inggris Dicaci, Hodgson Cuci Tangan
Inggris. (c) Nike
- Roy Hodgson tidak mau terlibat dalam perdebatan mengenai estetika jersey timnas Banyak suporter The Three Lions yang mengkritik desain jersey buatan Nike tersebut.


Selain sangat mirip dengan jersey negara-negara lain, jersey tersebut juga dinilai kurang indah. Selain Nike, FA juga mendapatkan banyak kecaman atas desain jersey tersebut. Namun Hodgson mengaku tak pernah ikut campur dalam proses desainnya.


"Soal jersey, saya cuma peduli pada siapa yang memakainya. Soal warna atau desain, saya biasanya membiarkan FA yang mengurus semuanya. Sponsor juga punya suara karena mereka membayar mahal agar namanya ada di jersey itu," terang Hodgson kepada The Daily Star.


Hodgson menegaskan tidak akan pernah mau terlibat dalam perdebatan soal jersey ini. Ia hanya ingin memikirkan kinerja para pemainnya saja.


"Sekali lagi, saya cuma mau memikirkan para pemain yang memakai jersey itu. Saya tidak mau masuk dalam perdebatan soal warna jersey ini. Tapi saya dukung semua orang untuk menyampaikan opini mereka." [initial]


 (tds/hsw)