Jadwal Siaran Langsung Euro 2020 di Televisi Hari Ini, Selasa 29 Juni 2021

Jadwal Siaran Langsung Euro 2020 di Televisi Hari Ini, Selasa 29 Juni 2021
Upacara pembukaan Euro 2020 (c) AP Photo

Bola.net - Jadwal siaran langsung Euro 2020 di televisi hari ini, Selasa (29/6/2021). Ada Inggris vs Jerman dan juga Swedia vs Ukraina.

Timnas Inggris akan berhadapan dengan Timnas Jerman. Pertandingan ini akan digelar di Wembley Stadium, London.

Dini harinya, Rabu (30/6/2021), Timnas Swedia akan berhadapan dengan Timnas Ukraina. Pertandingan ini akan digelar di Hampden Park, Glasgow.

Dua pertandingan itu adalah dua pertandingan terakhir di babak 16 besar. Pemenang dari dua pertandingan itu akan saling berhadapan di perempat final.

1 dari 3 halaman

Inggris vs Jerman

Inggris lolos sebagai juara Grup D usai menang 1-0 atas Kroasia, imbang 0-0 dengan Skotlandia, dan menang 1-0 atas Republik Ceko di laga terakhir. Gawang Three Lions masih steril di turnamen ini.

Itu memang sedikit kontras dengan Jerman, yang hanya menang dua kali dalam enam laga terakhirnya. Selain itu, pasukan Joachim Loew juga harus bersusah payah untuk lolos dari grup neraka. Di laga terakhir Grup F, mereka bahkan dua kali tertinggal dan dua kali pula menyamakan kedudukan saat melawan Hungaria.

2 dari 3 halaman

Swedia vs Ukraina

Swedia vs Ukraina

Babak 16 Besar Euro 2020, Swedia vs Ukraina (c) Bola.net

Swedia lolos sebagai juara Grup E usai imbang 0-0 dengan Spanyol, menang 1-0 atas Slovakia, dan menang 3-2 atas Polandia. Dari empat gol Swedia di grup ini, tiga di antaranya disumbangkan oleh Emil Forsberg.

Sementara itu, Ukraina kalah 2-3 dari Belanda, menang 2-1 atas tim debutan Makedonia Utara, dan kalah 0-1 dari Austria di Grup C. Pasukan Andriy Shevchenko finis di bawah Belanda serta Austria, dan lolos sebagai satu dari empat peringkat tiga terbaik.