Jadwal Euro 2024 Hari Ini: Spanyol vs Jerman

Jadwal Euro 2024 Hari Ini: Spanyol vs Jerman
Pemain Jerman merayakan gol Jamal Musiala ke gawang Denmark di Euro 2024. (c) AP Photo/Andreea Alexandru

Bola.net - Jadwal pertandingan babak 8 Besar Euro 2024 hari ini, Spanyol vs Jerman. Laga antara Spanyol vs Jerman dimainkan di Stadion Stuttgart Arena mulai pukul 23.00 WIB, live di RCTI.

Spanyol menunjukkan performa impresif di Euro 2024. Sejauh ini, La Roja jadi satu-satunya negara yang selalu menang di Euro 2024. Spanyol juga belum pernah kebobolan dari empat laga mereka.

Jerman adalah tuan rumah. Meskipun sempat ditahan Swiss pada laga fase grup, performa Jerman cukup stabil. Jerman punya kedalaman skuad bagus, misalnya ada Niclas Fullkrug yang selalu mengancam sebagai supersub.

Spanyol dan Jerman terakhir bertemu di Piala Dunia 2022 lalu. Ketika itu, kedua tim bermain imbang 1-1. Spanyol unggul lewat gol Alvaro Morata pada menit ke-62 dan Jerman membalas melalui Fullkrug pada menit ke-83.

1 dari 3 halaman

Jadwal, Siaran Langsung, dan Link Streaming

Jadwal, Siaran Langsung, dan Link Streaming

Euro 2024: Pemain Spanyol, Nico Williams (c) AP Photo/Frank Augstein

Kompetisi: Euro 2024 - Babak 8 besar/perempat final
Pertandingan: Spanyol vs Jerman
Stadion: MHPArena/Stuttgart Arena
Hari, tanggal: Jumat, 5 Juli 2024
Jam: 23.00 WIB
Siaran langsung: RCTI
Live streaming: Vision+
Link streaming: https://www.visionplus.id

Pertandingan fase gugur Euro 2024 dapat disaksikan melalui siaran langsung di stasiun televisi RCTI. Sementara itu, live streaming Euro 2024 di Vision+ bisa dinikmati dengan berlangganan paket Euro 2024.

2 dari 3 halaman

Jadwal Lengkap 8 Besar Euro 2024

Jadwal Lengkap 8 Besar Euro 2024

Jadwal Euro 2024 (c) AP Photo/Andreea Alexandru

Berikut adalah jadwal lengkap babak 8 Besar Euro 2024:

5 Juli 2024
Spanyol vs Jerman
23.00 WIB

6 Juli 2024
Portugal vs Prancis
02.00 WIB

6 Juli 2024
Inggris vs Swiss
23.00 WIB

7 Juli 2024
Belanda vs Turki
02.00 WIB

3 dari 3 halaman

Bagan Fase Gugur Euro 2024

Bagan 8 Besar Euro 2024 (c) BolaBagan 8 Besar Euro 2024 (c) Bola

Jangan lewatkan momen-momen seru Euro 2024. Segera catat jadwal lengkap Euro 2024 dan pastikan kamu kunjungi Bola.net sekarang untuk mendapatkan informasi terbaru seputar Piala Eropa 2024. Jangan lupa ya Bolaneters!.