Jadwal Euro 2024 Hari ini, Rabu 19 Juni 2024: Kroasia vs Albania

Jadwal Euro 2024 Hari ini, Rabu 19 Juni 2024: Kroasia vs Albania
Euro 2024: Starting XI Kroasia di laga Spanyol vs Kroasia pada matchday 1 Grup B (c) AP Photo/Sunday Alamba

Bola.net - Berikut jadwal pertandingan Euro 2024 hari Ini, Rabu 19 Juni 2024 antara Timnas Kroasia dengan Timnas Albania.

Laga Kroasia v Albania ini merupakan laga matchday 2 Grup B Piala Eropa 2024. Pertandingan ini akan dilangsungkan di Volksparkstadion pada pukul 20.00 WIB.

Pertemuan ini adalah pertemuan dua tim yang sama-sama terluka. Di matchday 2 lalu keduanya sama-sama keok.

Kroasia dipermak Spanyol 3-0. Sementara itu Albania ditaklukkan italia dengan skor 2-1. Keduanya pasti berharap bisa menang di laga ini demi menjaga kans lolos ke babak berikutnya.

Menariknya, laga ini jadi pertemuan perdana kedua negara tersebut. Sebelum ini mereka sama sekali belum pernah bentrok.

Di laga ini Kroasia pastinya lebih diunggulkan ketimbang Albania. Namun mereka harus membenahi penyelesaian akhirnya jika tak ingin hasil lawan Italia terulang.

1 dari 4 halaman

Prediksi Susunan Pemain Kroasia vs Albania

Prediksi Susunan Pemain Kroasia vs Albania

Euro 2024: Starting XI Albania di laga Italia vs Albania pada matchday 1 Grup B (c) AP Photo/Frank Augstein

Kroasia (4-3-3): Livakovic; Stanisic, Sutalo, Gvardiol, Sosa; Modric, Sucic, Kovacic; Majer, Budimir, Kramaric.

Pelatih: Zlatko Dalic.

Albania (4-2-3-1): Strakosha; Hysaj, Ajeti, Djimsiti, Mitaj; Asllani, Ramadani; Laci, Bajrami, Hoxha; Broja.

Pelatih: Sylvinho.

2 dari 4 halaman

Head to Head Kroasia vs Albania

Head to Head Kroasia vs Albania

Reaksi pemain Kroasia setelah kalah di laga pertama Euro 2024 Grup B melawan Spanyol dengan skor 0-3. (c) AP Photo/Sergei Grits

Rekor pertemuan
Kroasia dan Albania tak pernah bertemu sebelumnya. Ini akan jadi pertemuan pertama mereka.

5 pertandingan terakhir Kroasia (S-M-M-M-K)
24/03/24 Tunisia 0-0 Kroasia (Friendly)
27/03/24 Mesir 2-4 Kroasia (Friendly)
04/06/24 Kroasia 3-0 Makedonia Utara (Friendly)
08/06/24 Portugal 1-2 Kroasia (Friendly)
15/06/24 Spanyol 3-0 Kroasia (Euro).

5 pertandingan terakhir Albania (K-K-M-M-K)
23/03/24 Albania 0-3 Chile (Friendly)
26/03/24 Swedia 1-0 Albania (Friendly)
04/06/24 Albania 3-0 Liechtenstein (Friendly)
08/06/24 Albania 3-1 Azerbaijan (Friendly)
16/06/24 Italia 2-1 Albania (Euro).

3 dari 4 halaman

Jadwal dan Live Streaming Euro 2024 Kroasia vs Albania

Jadwal dan Live Streaming Euro 2024 Kroasia vs Albania

Selebrasi Nedim Bajrami dalam laga Italia vs Albania di Euro 2024, Minggu (16/6/2024). (c) AP Photo/Alessandra Tarantino

Kompetisi: Euro 2024

Pertandingan: Kroasia vs Albania

Stadion: Volksparkstadion

Hari: Rabu, 19 Juni 2024

Kickoff: 20.00 WIB

Siaran langsung: RCTI

Live streaming: Vision+

Link Streaming: https://www.visionplus.id/webclient/#/info/STND8338061375005050?delivery=DLVY8341921713000509&type=LTV&pageId=1970

Pertandingan Euro 2024 dapat disaksikan melalui stasiun televisi RCTI, MNC TV, dan iNews TV. Sementara itu, live streaming Euro 2024 di Vision+ bisa dinikmati dengan berlangganan paket Euro 2024.