Jadi Pahlawan Inggris, Sturridge Tuai Pujian Lineker

Jadi Pahlawan Inggris, Sturridge Tuai Pujian Lineker
Daniel Sturridge (c) AFP
- Mantan penyerang timnas , Gary Lineker, menyebut Daniel Sturridge tampil berkelas setelah striker tersebut jadi penentu kemenangan The Three Lions atas .


Hari Kamis (16/06) malam WIB, Inggris dijadwalkan bersua dengan Wales. Pertandingan itu sangat penting bagi The Three Lions karena jika mereka sampai kalah maka kemungkinan besar mereka akan pulang lebih cepat dari pentas Euro 2016 kali ini.


Namun ternyata Inggris mampu menang dengan skor tipis 2-1. Sturridge, yang dimainkan sebagai pemain pengganti, jadi penentu kemenangan tersebut berkat golnya di masa injury time babak kedua.


Aksi pemain Liverpool itu di pertandingan tersebut menuai reaksi positif dari mantan bomber timnas Inggris, Lineker. Ia menyebut aksi penyerang kidal itu sungguh berkelas. Selain itu ia juga memuji keputusan Roy Hodgson yang memasukkan Sturridge plus Jamie Vardy untuk menggantikan Raheem Sterling dan Harry Kane.




"Sturridge sungguh berkelas! Bagus Hodgson! Pegantian pemain yang hebat."


Inggris sempat tertinggal melalui gol Gareth Bale di menit ke-42. Namun gol itu bisa dibalas Vardy pada menit ke-56. Sturridge akhirnya mencetak gol kemenangan The Three Lions pada menit ke-92. [initial]


 (twt/dim)