'Inggris Favorit, Tapi Bukan Kandidat Juara EURO 2016'

'Inggris Favorit, Tapi Bukan Kandidat Juara EURO 2016'
Inggris (c) AFP
- akan melawan dalam laga perdana mereka di Grup B EURO 2016, Minggu (12/6). Striker Rusia Artem Dzyuba mengakui kalau Inggris adalah salah satu tim favorit di turnamen ini.


Namun, pemain klub Zenit itu menilai kalau Inggris bukan kandidat juara. Calon kampiunnya, di mata Dzyuba, adalah juara dunia dan tuan rumah .


"Inggris jelas salah satu favorit. Mereka selalu jadi favorit di turnamen yang mereka ikuti. Mereka mungkin belum bisa bersaing untuk gelar juara, tapi mereka tetap tim yang sangat kuat," kata Dzyuba seperti dilansir Four Four Two.


"Meski begitu, saya percaya kami bisa bersaing dengan mereka."


"Saya rasa kandidat utamanya adalah Jerman dan Prancis. Selain dua tim itu, kekuatannya cukup seimbang dan kami bisa bersaing melawan mereka."


"Rencana untuk menghadapi Inggris nanti, itu kami serahkan pada staf kepelatihan," pungkasnya. (fft/gia)