
Bola.net - - Pelatih Timnas Inggris, Gareth Southgate mewanti-wanti timnya untuk tampil maksimal saat menghadapi Montenegro. Southgate menilai sang lawan bukan tim yang bisa dipandang dengan sebelah mata.
Inggris mencatatkan start yang apik di kualifikasi Euro 2020. Mereka berhasil menumbangkan Republik Ceko dengan skor 5-0 beberapa hari yang lalu.
Inggris saat ini akan menghadapi partai kedua mereka, di mana mereka akan mengunjungi Montenegro. Inggris punya sejarah yang kurang baik saat jumpa tim kuda hitam itu, di mana dua laga terdahulu antara kedua tim berakhir dengan hasil imbang.
Advertisement
Southgate mengakui bahwa pengalaman itu seharusnya membuat Inggris tidak meremehkan tuan rumah. "Saya berada di sana [Montenegro] saat Inggris berkunjung ke sana," buka Southgate kepada Sportsmole.
Baca komentar lengkap sang pelatih di bawah ini.
Atmosfer Bagus
Salah satu aspek yang diwaspadai oleh Southgate dari Timnas Montenegro adalah dukungan para supporter setia mereka.
Southgate percaya bahwa dukungan tanpa henti para pendukung tuan rumah akan menjadi tantangan tersendiri bagi Timnas Inggris pada laga nanti.
"Saya tahu bahwa para pendukung Montenegro memiliki gairah yang besar dalam mendukung negara mereka. Itu tentu memberikan tambahan kekuatan yang bagus untuk tim ini, namun tim kami sudah pernah mengalami situasi seperti ini sebelumnya."
Bermain Disiplin
Montenegro sendiri mendapatkan hasil yang kurang optimal. Pasalnya mereka hanya mampu bermain imbang melawan Bulgaria dengan skor 1-1.
Meski performa tim lawan tengah tidak maksimal, namun Southgate menekankan bahwa timnya sama sekali tidak boleh kehilangan fokus pada laga ini.
"Kami harus memastikan bahwa kami bermain dengan mentalitas yang tepat dan juga bermain disiplin. Kami harus benar-benar fokus jika kami tidak mau mendapatkan hasil yang kurang baik nanti."
Advertisement
Berita Terkait
-
Piala Eropa 24 Maret 2019 07:00
Southgate: Callum Hudson-Odoi Punya Tempat di Timnas Inggris
-
Piala Eropa 23 Maret 2019 10:00
-
Piala Eropa 22 Maret 2019 03:49
-
Piala Eropa 20 Maret 2019 20:00
LATEST UPDATE
-
Amerika Latin 21 Maret 2025 05:30
-
Liga Spanyol 21 Maret 2025 05:24
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 05:12
-
Bolatainment 21 Maret 2025 05:05
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 05:03
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 04:55
BERITA LAINNYA
-
piala eropa 21 Maret 2025 05:32
-
piala eropa 21 Maret 2025 05:12
-
piala eropa 21 Maret 2025 05:03
-
piala eropa 21 Maret 2025 04:55
-
piala eropa 21 Maret 2025 04:48
-
piala eropa 21 Maret 2025 01:42
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...