Hodgson Tidak Ingin Bicarakan Kans Juara Inggris

Hodgson Tidak Ingin Bicarakan Kans Juara Inggris
Roy Hodgson (c) AFP
- Pelatih Timnas Inggris, Roy Hodgson mengaku tidak ingin terlalu mengumbar janji pada ajang Euro 2016 nanti. Hodgson menyebut jika ia membicarakan kans Inggris juara, sedikit banyak akan mempengaruhi performa timnya di Prancis bulan Juni mendatang.


Pada ajang Euro 2016 kali ini, Inggris disebut-sebut sebagai salah satu tim yang diunggulkan meraih juara di ajang empat tahunan tersebut. Hal ini dikarenakan pada partai penyisihan grup, Wayne Rooney dkk sukses menyapu bersih 10 kemenangan dari 10 pertandingan yang tersedia sehingga mereka disebut-sebut berpeluang besar menjadi kampiun di Prancis.


Ketika ditanya mengenai kans Inggris untuk menjuarai Euro 2016, Hodgson mengaku tidak ingin terlalu memikirkannya. "Pertanyaan itu adalah pertanyaan yang menjebak, apapun jawaban saya. Jika saya bilang 'Ya' maka kalian (Media) akan menulis "Hodgson Optimis Inggris Bisa Menang Euro' Sedangkan jika saya bilang itu tugas yang berat, maka kalian akan menuliskan 'Hodgson tidak percaya dengan kualitas timnya" beber Hodgson kepada Express.


Hodgson sendiri akan memimpin tim Inggris untuk lolos dari babak Grup Euro 2016, di mana mereka akan tergabung di Grup B bersama dengan Wales, Rusia dan Slovakia.[initial]



 (exp/dub)