Hodgson Heran Sterling Dimusuhi Publik Inggris

Hodgson Heran Sterling Dimusuhi Publik Inggris
Raheem Sterling (c) AFP
Bola.net - Manajer timnas Inggris Roy Hodgson mengaku sangat heran Raheem Sterling mendapatkan perlakuan buruk dari suporter sendiri lantaran masalah kontraknya di Liverpool ketimbang performanya.

Pemain berusia 20 tahun itu kabarnya sudah menolak kontraknya baru yang disodorkan pihak klub. Dan agen Sterling juga sudah mengatakan bahwa kliennya tidak akan meneken kontrak baru meski dengan nominal fantastis.

Hal tersebut mengakibatkan Sterling menjadi sasaran cemoohan dari suporter sendiri saat membela Inggris melawan Republik Irlandia pekan lalu. Hodgson pun sebenarnya lebih khawatir dengan performa Sterling ketimbang masalah kontraknya.

"Saya pikir sudah cukup umum bahwa pemain bagus akan dicemooh oleh suporter lawan jadi saya tidak menemukan bahwa hal itu sangat tidak biasa," kata Hodgson kepada reporter.

"Saya akan lebih khawatir jika ternyata suporter Inggris yang mencemooh dia, apalagi jika itu kasusnya di luar kemampuan sepakbola. Yang menarik perhatian saya adalah kemampuan sepakbolanya dan bukan sengketa kontraknya."[initial]

 (sm/ada)