
Bola.net - Portugal Tutup Kualifikasi Dengan Bekuk Serbia
Bermain dengan sembilan pemain saja, Serbia takluk dengan skor 1-2 kala menjamu Portugal di ajang kualifikasi Euro 2016 grup I di stadion FK Partizan, Belgrade, Minggu (11/10).
Pertandingan ini sebenarnya didominasi oleh Serbia. Namun Portugal bermain lebih tenang dan akhirnya mencetak gol melalui Nani dan Joao Moutinho sementara sang tuan rumah hanya bisa mengukir gol via Zoran Tosic saja.
Pertandingan ini sudah tak memiliki arti penting bagi Serbia. Namun, bermain di hadapan pendukungnya sendiri, mereka tak mau takluk oleh tamunya. Mereka pun langsung berinisiatif untuk langsung menyerang Portugal sejak awal.
Namun, mereka terpaksa gigit jari lantaran justru Portugal yang bisa mencetak gol terlebih dahulu. Di menit ke-5, Nani mampu menjebol gawang Stojkovic setelah memanfaatkan bola liar hasil tendangan Danny di dalam area kotak penalti.
Tertinggal satu gol membuat Serbia terpancing untuk bermain lebih ofensif. Mereka terus melancarkan serangan dari berbagai arah dengan dipimpin oleh Zoran Tosic. Beberapa peluang sempat muncul, namun yang paling berbahaya dihadirkan oleh Tosic pada menit ke-32.
Setelah melewati dua pemain lawan, Tosic melepas tembakan keras ke arah gawang. Namun bola masih mampu ditangkap dengan sempurna oleh Stojkovic. Peluang berikutnya tersaji pada menit ke-36 dan 38 melalui Tadic dan Ljajic. Namun kedua peluang itu juga tetap tak bisa berbuah gol.
Pertandingan babak pertama berakhir dengan skor 0-1.
Usai turun minum, giliran Portugal yang mencoba menggebrak terlebih dahulu. Namun serangan-serangan mereka masih belum bisa kembali meruntuhkan pertahanan sang tuan rumah.
Serbia sendiri akhirnya mendapat peluang lagi pada menit ke-53 melalui Ljajic. Namun sayang umpan dari Kolarov hanya berbuah tendangan yang sedikit melebar dari tiang gawang Portugal.
Usaha sang tuan rumah akhirnya berbuah manis pada menit ke-65. Serbia akhirnya bisa menyamakan kedudukan melalui Tosic. Ia berhasil memanfaatkan umpan matang dari Kolarov untuk melepas sepakan yang gagal diantisipasi dengan sempurna oleh Patricio.
Skor 1-1 itu membuat semangat juang para pemain Serbia meningkat drastis. Mereka kini menjadi lebih ofensif dan ingin kembali menjebol gawang Portugal. Tosic bahkan kembali mencetak gol pada menit ke-69, namun gol itu dianulir wasit karena sebelumnya ada rekannya yang melakukan handsball terlebih dahulu.
Akan tetapi saat mereka sangat bernafsu mencetak gol tambahan, justru Portugal yang mampu mencuri gol. Mereka kembali menjebol gawang Stojkovic melalui sepakan melengkung dari jarak sekitar 17 meter, memanfaatkan umpan dari Eliseu.
Tertinggal satu gol nampaknya membuat para pemain Serbia frustasi. Hal tersebut terlihat dari dua kartu merah yang akhirnya diterima oleh Kolarov dan Nemanja Matic hanya dalam tempo dua menit saja.
Kehilangan dua pemain membuat Serbia akhirnya kesulitan mengembangkan permainan. Portugal sendiri akhirnya bisa cukup leluasa mengatur permainan hingga babak kedua berakhir.
Skor 1-2 menjadi hasil akhir pertandingan ini. Portugal berhasil menutup perjalanan mereka dengan manis sementara Serbia kecewa berat karena tak bisa menang walau mendominasi permainan. Kemenangan itu sendiri juga tak berpengaruh apapun bagi kedua tim tersebut. Pasalnya Portugal sudah dipastikan lolos ke Prancis di pertandingan sebelumnya sementara Serbia sebelumnya juga sudah dipastikan gagal berangkat ke turnamen tersebut.
Bermain dengan sembilan pemain saja, Serbia takluk dengan skor 1-2 kala menjamu Portugal di ajang kualifikasi Euro 2016 grup I di stadion FK Partizan, Belgrade, Minggu (11/10).
Pertandingan ini sebenarnya didominasi oleh Serbia. Namun Portugal bermain lebih tenang dan akhirnya mencetak gol melalui Nani dan Joao Moutinho sementara sang tuan rumah hanya bisa mengukir gol via Zoran Tosic saja.
Pertandingan ini sudah tak memiliki arti penting bagi Serbia. Namun, bermain di hadapan pendukungnya sendiri, mereka tak mau takluk oleh tamunya. Mereka pun langsung berinisiatif untuk langsung menyerang Portugal sejak awal.
Namun, mereka terpaksa gigit jari lantaran justru Portugal yang bisa mencetak gol terlebih dahulu. Di menit ke-5, Nani mampu menjebol gawang Stojkovic setelah memanfaatkan bola liar hasil tendangan Danny di dalam area kotak penalti.
Tertinggal satu gol membuat Serbia terpancing untuk bermain lebih ofensif. Mereka terus melancarkan serangan dari berbagai arah dengan dipimpin oleh Zoran Tosic. Beberapa peluang sempat muncul, namun yang paling berbahaya dihadirkan oleh Tosic pada menit ke-32.
Setelah melewati dua pemain lawan, Tosic melepas tembakan keras ke arah gawang. Namun bola masih mampu ditangkap dengan sempurna oleh Stojkovic. Peluang berikutnya tersaji pada menit ke-36 dan 38 melalui Tadic dan Ljajic. Namun kedua peluang itu juga tetap tak bisa berbuah gol.
Pertandingan babak pertama berakhir dengan skor 0-1.
Usai turun minum, giliran Portugal yang mencoba menggebrak terlebih dahulu. Namun serangan-serangan mereka masih belum bisa kembali meruntuhkan pertahanan sang tuan rumah.
Serbia sendiri akhirnya mendapat peluang lagi pada menit ke-53 melalui Ljajic. Namun sayang umpan dari Kolarov hanya berbuah tendangan yang sedikit melebar dari tiang gawang Portugal.
Usaha sang tuan rumah akhirnya berbuah manis pada menit ke-65. Serbia akhirnya bisa menyamakan kedudukan melalui Tosic. Ia berhasil memanfaatkan umpan matang dari Kolarov untuk melepas sepakan yang gagal diantisipasi dengan sempurna oleh Patricio.
Skor 1-1 itu membuat semangat juang para pemain Serbia meningkat drastis. Mereka kini menjadi lebih ofensif dan ingin kembali menjebol gawang Portugal. Tosic bahkan kembali mencetak gol pada menit ke-69, namun gol itu dianulir wasit karena sebelumnya ada rekannya yang melakukan handsball terlebih dahulu.
Akan tetapi saat mereka sangat bernafsu mencetak gol tambahan, justru Portugal yang mampu mencuri gol. Mereka kembali menjebol gawang Stojkovic melalui sepakan melengkung dari jarak sekitar 17 meter, memanfaatkan umpan dari Eliseu.
Tertinggal satu gol nampaknya membuat para pemain Serbia frustasi. Hal tersebut terlihat dari dua kartu merah yang akhirnya diterima oleh Kolarov dan Nemanja Matic hanya dalam tempo dua menit saja.
Kehilangan dua pemain membuat Serbia akhirnya kesulitan mengembangkan permainan. Portugal sendiri akhirnya bisa cukup leluasa mengatur permainan hingga babak kedua berakhir.
Skor 1-2 menjadi hasil akhir pertandingan ini. Portugal berhasil menutup perjalanan mereka dengan manis sementara Serbia kecewa berat karena tak bisa menang walau mendominasi permainan. Kemenangan itu sendiri juga tak berpengaruh apapun bagi kedua tim tersebut. Pasalnya Portugal sudah dipastikan lolos ke Prancis di pertandingan sebelumnya sementara Serbia sebelumnya juga sudah dipastikan gagal berangkat ke turnamen tersebut.
Susunan Pemain:
Serbia (4-2-3-1): Stojkovic; Tomovic, Stefan Mitrovic, Dusko Tosic, Kolarov (Obradovic 77'); Milivojevic, Matic; Tadic, Ljajic, Zoran Tosic (Sulejmani 85'); Aleksandar Mitrovic (Skuletic 85').
Portugal (4-3-3): Patricio; Semedo, Alves (Neto 46'), Jose Fonte, Eliseu; Pereira, Veloso (Moutinho 70'), Andre; Quaresma, Danny (Eder 57'), Nani. (bola/dim)
Advertisement
Berita Terkait
-
Piala Eropa 9 Oktober 2015 23:47
-
Liga Inggris 9 Oktober 2015 18:15
-
Liga Spanyol 9 Oktober 2015 15:17
-
Piala Eropa 9 Oktober 2015 08:59
-
Piala Eropa 9 Oktober 2015 07:23
LATEST UPDATE
-
Piala Dunia 21 Maret 2025 23:59
-
Asia 21 Maret 2025 23:58
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:55
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 23:46
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:21
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 23:04
BERITA LAINNYA
-
piala eropa 21 Maret 2025 23:46
-
piala eropa 21 Maret 2025 23:04
-
piala eropa 21 Maret 2025 15:59
-
piala eropa 21 Maret 2025 15:58
-
piala eropa 21 Maret 2025 15:57
-
piala eropa 21 Maret 2025 15:56
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...