
Bola.net - Timnas Jerman mengalahkan Ukraina dengan skor 3-1 pada pertandingan ke-5 Grup A4 UEFA Nations League. Pertandingan ini digelar di Red Bull Arena, Leipzig, Minggu (15/11/2020) dini hari WIB.
Tiga gol Jerman diciptakan oleh Leroy Sane dan Timo Werner (2). Sementara Ukraina hanya mampu mencetak satu gol melalui Roman Yaremchuk.
Berkat hasil ini, Jerman bertengger di puncak klasemen dengan poin 9. Sedangkan Ukraina menempati urutan ketiga dengan poin 6.
Advertisement
Jalannya Pertandingan
Pertandingan sudah berlangsung seru sejak awal babak pertama. Jerman dan Ukraina sama-sama tampil menyerang dan mendapat sejumlah peluang.
Ukraina mampu unggul lebih dulu pada menit ke-12 berkat gol yang dicetak Roman Yaremchuk. Striker Gent itu membobol gawang tuan rumah dengan tembakan kaki kanan memanfaatkan umpan Oleksandr Zubkov.
Jerman pada akhirnya bisa menyamakan kedudukan di menit ke-23 lewat aksi Leroy Sane. Menerima umpan terobosn Leon Goretzka, Sane merobek gawang Ukraina dengan tembakan kaki kiri.
Timo Werner kemudian membawa timnya berbalik unggul pada menit ke-33 dengan sundulan memanfaatkan assist Leon Goretzka. Skor 2-1 bertahan hingga turun minum.
Kembali dari kamar ganti, Jerman bisa menambah gol lewat Timo Werner. Bomber Chelsea itu kembali mencatatkan namanya di papan skor dengan tembakan kaki kanan pada menit ke-64.
Setelah itu Jerman masih belum mau menurunkan tempo permainan mereka. Namun, sejumlah peluang yang didapat belum mampu dimaksimalkan menjadi gol.
Tak ada lagi gol yang tercipta dari kedua tim hingga babak kedua usai. Skor 3-1 untuk keunggulan Jerman menjadi hasil akhir pertandingan ini.
Susunan Pemain
Jerman (3-4-2-1): Manuel Neuer; Niklas Sule, Antonio Rudiger, Robin Koch; Matthias Ginter, Ilkay Gundogan, Leon Goretzka Philipp Max; Leroy Sane (Gian-Luca Waldschmidt 86'), Serge Gnabry; Timo Werner (Julian Brandt 76').
Ukraina (4-3-3): Andriy Pyatovl; Yukhym Konoplya, Mykola Matvyenko, Illia Zabarnyi, Eduard Sobol; Taras Stepanenko (Evgen Makarenko 69'), Ruslan Malinovskyi, Oleksandr Zinchenko (Igor Kharatin 86'); Oleksandr Zubkov (Bogdan Mykhaylychenko 74'), Roman Yaremchuk (Junior Moraes 75'), Marlos Bonfim.
Advertisement
Berita Terkait
-
Piala Eropa 13 November 2020 15:02
-
Galeri 15 Oktober 2020 12:19
-
Liga Eropa UEFA 14 Oktober 2020 08:54
-
Piala Eropa 14 Oktober 2020 04:02
-
Piala Eropa 14 Oktober 2020 03:35
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 02:10
-
Liga Spanyol 21 Maret 2025 01:47
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:42
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:35
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:25
-
Liga Spanyol 21 Maret 2025 01:18
BERITA LAINNYA
-
piala eropa 21 Maret 2025 01:42
-
piala eropa 21 Maret 2025 01:35
-
piala eropa 21 Maret 2025 01:25
-
piala eropa 21 Maret 2025 01:15
-
piala eropa 20 Maret 2025 14:47
-
piala eropa 20 Maret 2025 11:36
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...