Griezmann: Sepatu Emas Tidak Ada Artinya Saat Ini

Griezmann: Sepatu Emas Tidak Ada Artinya Saat Ini
Antoine Griezmann Tertunduk Lesu Usai Dikalahkan Portugal (c) AFP
- Penyerang Timnas Prancis, Antoine Griezmann mengaku belum bisa menemukan kebahagiaan dari trofi sepatu emas yang baru-baru ini ia raih. Ia menilai memenangkan Sepatu Emas tidak ada artinya saat timnya kalah di final Euro 2016.


Prancis sendiri dipastikan hanya menjadi runner up pada laga Euro 2016 usai ditumbangkan Portugal di partai final Euro 2016. Namun di balik kemalangan tersebut, Prancis bisa sedikit berbangga karena pemain mereka Antoine Griezmann di daulat sebagai pemain tertajam di Euro 2016 setelah mencetak 6 gol di sepanjang turnamen ini.


Griezmann sendiri merasa hampa dengan trofi sepatu emasnya usai timnya dikalahkan Portugal dini hari nanti. "Mungkin saya bisa berbangga dengan pencapaian ini nanti, namun saat perasaan tim kami sedang hancur" ungkap Griezmann kepada ESPN.


"Saya sangat kecewa dengan kekalahan ini seperti para pemain kami yang lain. Saya ingin menghibur mereka trofi ini, namun saya tidak mampu mencetak gol dan saya sangat kecewa" tutup penyerang Madrid tersebut.[initial]


 (espn/dub)