Gokil! Duo Chelsea Ini Mampu Kawinkan Liga Champions dan Euro

Gokil! Duo Chelsea Ini Mampu Kawinkan Liga Champions dan Euro
Gelandang Timnas Italia Jorginho. (c) AP Photo

Bola.net - Italia berhasil menjuarai Euro 2020. Prestasi itu membuat dua pemain Chelsea berhasil mengawinkan trofi Liga Champions dengan gelar juara Euro.

Italia bersua Inggris pada partai final Euro 2020 yang berlangsung di Wembley, Senin (12/7/2021) dini hari WIB. Gli Azzurri menang adu penalti dengan skor 3-2.

Italia sempat tertinggal lebih dulu lewat gol Luke Shaw pada menit kedua. Namun, pasukan Roberto Mancini mampu membalas melalui Leonardo Bonucci pada menit ke-67.

Penalti harus dilakukan setelah kedua tim bermain imbang 1-1 hingga extra time berakhir. Di sinilah kesuksesan menghampiri Italia.

Italia berhasil menceploskan tiga gol melalui Dominico Berardi, Leonardo Bonucci, dan Federico Bernardeschi. Sementara itu, Inggris hanya Harry Kane dan Harry Maguire yang sukses mencetak gol.

1 dari 2 halaman

Kesuksesan Jorginho dan Emerson

Kesuksesan Jorginho dan Emerson

Selebrasi pemain Chelsea bersama trofi Liga Champions 2020-2021. (c) AP Photo

Kesuksesan Italia mengalahkan Inggris membuat Jorginho dan Emerson Palmieri bisa tersenyum lebar. Mereka sukses mengawinkan Euro dengan trofi Liga Champions di tahun yang sama.

Seperti diketahui Chelsea berhasil menjuarai Liga Champions pada musim lalu. Mereka membungkam Manchester City dengan skor 1-0.

Gol tunggal kemenangan The Blues disarangkan Kai Havertz. Pemain Jerman tersebut menjebol gawang The Citizens pada menit ke-42.

Berkat hasil tersebut, Chelsea berhak atas trofi Si Kuping Besar yang kedua. Mereka sebelumnya pernah meraihnya pada 2011/2012.

Setelah meraih trofi Liga Champions, Jorginho dan Emerson berhasil mengangkat trofi Euro 2020. Mereka hanya membutuhkan waktu kurang dari dua bulan untuk bisa meraih dua trofi bergengsi ini.

2 dari 2 halaman

Masuk Jajaran Pemain Elit

Jorginho dan Emerson bukan pemain pertama yang berhasil mengawinkan trofi Liga Champions dengan Euro. Mereka menjadi pemain ke-13 dan 14 yang berhasil masuk ke dalam daftar ini.

Jorginho dan Emerson menjadi dua pasangan Chelsea kedua yang sukses mengawinkan trofi Liga Champions dan Euro di tahun yang sama. Mereka mengikuti jejak Fernando Torres dan Juan Mata.

Torres dan Mata mengangkat trofi Liga Champions bersama Chelsea pada tahun 2012. Setelah itu mereka membantu Spanyol meraih juara Euro di Polandia dan Ukraina.

Sumber: Squawka