Gerrard Dukung Rooney Perkuat Inggris di Euro 2016

Gerrard Dukung Rooney Perkuat Inggris di Euro 2016
Gerrard & Rooney (c) AFP
- Legenda , Steven Gerrard, mendukung Wayne Rooney agar tampil memperkuat di ajang Euro 2016 mendatang.


Musim ini Rooney tampil jeblok. Tak hanya bersama The Three Lions, namun juga bersama dengan Manchester United. Ia sepertinya sudah lupa bagaimana caranya mencetak gol.


Alhasil kemudian banyak pihak yang mendesak agar striker berusia 30 tahun itu didepak saja dari timnas. Apalagi saat ini sudah ada Jamie Vardy yang sedang on fire, plus Danny Welbeck dan Daniel Sturridge. Namun Gerrard langsung pasang badan membela Rooney.


"Saya paham yang mengatakan Rooney mengalami penurunan performa di Man United. Ia akan jadi pihak pertama yang mengakui hal tersebut," buka Gerrard.


"Namun ia tetaplah seorang pesepakbola internasional papan atas yang bisa jadi penentu kemenangan bagi negaranya di Prancis nanti," tulis Gerrad dalam kolom untuk The Telegraph. [initial]


 (tel/dim)