Gagal Tepis 11 Penalti di Final Liga Europa, David De Gea Abaikan Instruksi Tim Pelatih?

Gagal Tepis 11 Penalti di Final Liga Europa, David De Gea Abaikan Instruksi Tim Pelatih?
Kiper Manchester United, David De Gea (c) AP Photo

Bola.net - David De Gea dicurigai tidak mengikuti instruksi tim pelatih saat adu penalti di final Liga Europa 2020/2021. David De Gea tidak bergerak ke arah yang sudah ditetapkan oleh tim pelatih Manchester United.

Seperti diketahui, United kalah dari Villarreal pada laga final Liga Euroa musim 2020/2021. Setelah bermain imbang 1-1 di waktu normal dan tambahan waktu, United kalah melalui babak adu penalti dengan skor 11-10.

David De Gea gagal menepis satu pun tendangan pemain dari Villarreal. Sebaliknya, kiper asal Spanyol itu menjadi satu-satunya penendang yang gagal dan membuat United gagal menjadi juara.

1 dari 2 halaman

David De Gea Abaikan Instruksi Pelatih?

Sebelum adu penalti dilakukan, David De Gea nampak berbicara dengan pelatih kiper United, Richard Hartis dan Craig Mawson, di tepi lapangan. Rupanya mereka membahas kemungkinan yang akan terjadi di adu penalti.

De Gea mendapat catatan yang kemudian ditempelkan pada handuknya. De Gea punya catatan ke mana saja harus bergerak untuk mengantisipasi tendangan penalti para pemain Villarreal.

Namun, De Gea tidak mengikuti instruksi itu secara penuh. Pada penendang pertama Villarreal, Gerard Moreno, De Gea justru bergerak ke arah yang sebaliknya dari instruksi yang diberikan.

Lalu, De Gea bergerak sesuai instruksi pada tiga penalti selanjutnya. Namun, tidak ada penalti yang berhasil digagalkan. De Gea juga bergerak sesuai instruksi pada tendangan Dani Parejo, tetapi gerakannya terlalu lamban.

2 dari 2 halaman

Abaikan Instruksi Lagi

David De Gea kembali tidak ikut instruksi pada penalti ke-6 yang dilakukan Moi Gomez. De Gea bergerak ke kiri, sedangkan Gomez menendang bola ke tengah. Arah tendangan Gomez persis sesuai instruksi yang dibuat tim pelatih United.

De Gea kembali bergerak tidak sesuai instruksi pada penalti Francis Coquelin. Dia harusnya bersiap penalti diarahkan ke tengah, tapi De Gea bergerak ke kiri. Coquelin sendiri mengarahkan tendangannya ke kanan.

Sayangnya, catatan penalti yang diberikan pelatih kiper United hanya sampai penendang ke-10. De Gea tidak punya catatan harus bergerak ke mana ketika penjaga gawang Geronimo Rulli harus mengambil penalti.

Jadi, bagaimana menurut Bolaneters.

Sumber: Twitter @angelomangiante