Gagal Penalti dan Dikecam, Jordan Henderson: Saya Percaya Diri, Tidak Terganggu

Gagal Penalti dan Dikecam, Jordan Henderson: Saya Percaya Diri, Tidak Terganggu
Gelandang Timnas Inggris dan Liverpool, Jordan Henderson. (c) AP Photo

Bola.net - Jordan Henderson mendapat banyak kritik usai gagal menendang penalti di laga Inggris melawan Rumania. Henderson mengakui bahwa itu bukan penalti yang bagus, tetapi dia tetap merasa percaya diri.

Inggris menjamu Rumania pada laga uji coba jelang tampil di Euro 2020. Pada duel yang digelar di Stadion Riverside, Minggu (6/6/2021) malam WIB, Inggris menang dengan skor 1-0.

Gol kemenangan Inggris dicetak Marcus Rashford pada menit ke-68. Penyerang 23 tahun itu membobol gawang Rumania dari eksekusi penalti. Laga kontra Rumania jadi uji coba terakhir Inggris sebelum tampil di Euro 2020.

1 dari 2 halaman

Kok Berani Ambil Penalti, Henderson?

Henderson tidak bermain pada level kompetitif sejak Februari lalu. Usai dimainkan pada babak kedua laga Inggris vs Rumania, Henderson dengan penuh percaya diri mengambil penalti pada menit ke-78.

"Saya percaya diri tetapi itu adalah penyelamatan yang bagus, itu bukan penalti yang bagus, lompatan yang bagus untuk kiper tetapi saya tidak terganggu. Akan menyenangkan untuk menutup comeback dengan gol," ucap Henderson pada BBC Sport.

Penalti Henderson digagalkan kiper. Sejumlah pandit menilai keputusan Henderson mengambil penalti tidak tepat. Namun, terlepas dari kegagalannya, Henderson yakin Inggris sangat siap tampil di Euro 2020.

"Ada kegembiraan, Anda merasakan itu tetapi latihan minggu ini memiliki intensitas yang sangat bagus, para pemain telah fokus, profesional dalam permainan tetapi kami akan bekerja pada apa yang kami butuhkan dan pada laga pertama kami akan siap," kata Henderson.

2 dari 2 halaman

Jadwal Timnas Inggris

Inggris berada di Grup D pada Euro 2020. Pasukan Gareth Southgate akan bersaing dengan Kroasia, Skotlandia, dan Rep Ceko pada fase grup. Inggris akan memulai petualangan di Euro 2020 pada 13 Juni nanti.

Jadwal Timnas Inggris di Euro 2020

  • 13 Juni 2021 Inggris vs Kroasia (Wembley Stadium, London, 02.00 WIB)
  • 19 Juni 2021 Inggris vs Skotlandia (Wembley Stadium, London, 02.00 WIB)
  • 23 Juni 2021 Republik Ceko vs Inggris (Wembley Stadium, London, 02.00 WIB)

Sumber: BBC Sport