Fabregas: Sulit Kalahkan Italia, Kecuali 2012

Fabregas: Sulit Kalahkan Italia, Kecuali 2012
Cesc Fabregas (c) AFP
- Juara bertahan akan melawan di babak 16 besar Euro 2016, Senin (27/6). Gelandang Spanyol Cesc Fabregas percaya ini bakal jadi laga yang berat.


Partai Italia vs Spanyol ini akan digelar di Stade de France. Ini merupakan ulangan final edisi 2012, di mana Spanyol menghajar Italia 4-0.


"Tak pernah mudah menghadapi Italia. Mereka kompetitif dan berpengalaman. Mereka punya apa yang dibutuhkan untuk menjuarai sebuah turnamen," kata Fabregas kepada Gazzetta.


"Sulit mengalahkan mereka."


"Laga melawan Azzurri peluangnya selalu 50-50, kecuali final 2012."


Performa Spanyol di final itu dianggap sebagai performa terbaik mereka sepanjang era kepelatihan Vicente del Bosque. Fabregas pun sependapat.


"Saya setuju. Itu adalah 90 menit terbaik kami bersama. Kami bermain dengan tenang dan menikmatinya. Itu tak biasanya terjadi di sebuah final," ujar Fabregas. [initial]


 (gaz/gia)