
Bola.net - Italia dinilai tampil konsisten dan kandidat kuat juara Euro 2020. Hal tersebut dikatakan oleh mantan pelatih timnas Prancis, Raymond Domenech.
Italia sejak awal menjadi calon kuat juara Euro 2020. Italia kemudian membuktikan hal itu dengan performa apik di fase grup. Italia selalu menang, mencetak tujuh gol, dan tidak kebobolan.
Italia mampu lolos dengan mudah ke babak 16 Besar Euro 2020. Italia akan berjumpa Austria pada fase ini. Duel Italia vs Austria akan digelar di Stadion Wembley pada Minggu (27/6/2021) dini hari WIB.
Advertisement
Kandidat Kuat Juara
Performa apik Italia sejatinya sudah nampak sebelum Euro 2020. Saat ini, Italia tidak pernah kalah dalam 30 laga beruntun dan selalu cleansheet dalam 11 laga terakhir. Italia sedang dalam performa terbaiknya.
"Italia sekarang adalah salah satu kandidat yang jelas untuk memenangkan Euro 2020," kata Domenech kepada La Gazzetta dello Sport.
"Bagi saya, Italia satu-satunya tim nasional yang mengkonfirmasi statusnya pertandingan demi pertandingan, sedangkan yang lain meragukan. Italia berhasil mempertahankan kepribadian dan keyakinan," sambung Domenech.
Berbeda dengan Italia, beberapa unggulan lain belum tampil sesuai harapan. Prancis sempat kesulitan saat berjumpa Hungaria. Lalu, ada Inggris dan Spanyol yang juga belum cukup meyakinkan pada laga fase grup.
Kolektivitas
Domenech melihat ada faktor krusial yang dimiliki Italia untuk menjadi juara Euro 2020. Pelatih yang membawa Prancis ke final Piala Dunia 2006 itu melihat di dalam skuad Gli Azzuri ada kolektivitas yang menjadi kekuatan utama tim.
"Saya mengagumi semangat kolektif tim, kecepatan mereka menyerang, tekad untuk segera merebut bola dan membalas, tidak pernah membiarkan lawan mereka tenang."
"Roberto Mancini membawa angin segar ke budaya sepak bola Italia, yang telah menjadi terlalu stereotip," tegas Domenech.
Sumber: Gazzetta
Baca Ini Juga:
- Inggris vs Jerman: The Three Lions Punya Peluang Menang Tanpa Adu Penalti
- 99 Persen Penduduk Dunia Dukung Denmark di Euro 2020
- Italia vs Austria: Formasi 4-1-4-1 untuk Lumpuhkan Gli Azzurri
- Rapor Pemain MU di Fase Grup Euro 2020: De Gea Nelangsa, Bruno Fernandes Hilang
- Rapor 7 Pemain Real Madrid di Fase Grup Euro 2020: Benzema Oke, Kroos-Modric Biasalah!
- 16 Besar Bukan Soal Performa, Inggris Tak Percaya Jerman Sekarang Lebih Lemah
Advertisement
Berita Terkait
-
Piala Eropa 22 Juni 2021 21:41
-
Piala Eropa 21 Juni 2021 23:00
LATEST UPDATE
-
Piala Dunia 21 Maret 2025 23:59
-
Asia 21 Maret 2025 23:58
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:55
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 23:46
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:21
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 23:04
BERITA LAINNYA
-
piala eropa 21 Maret 2025 23:46
-
piala eropa 21 Maret 2025 23:04
-
piala eropa 21 Maret 2025 15:59
-
piala eropa 21 Maret 2025 15:58
-
piala eropa 21 Maret 2025 15:57
-
piala eropa 21 Maret 2025 15:56
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...